Mohon tunggu...
Darmawati Majid
Darmawati Majid Mohon Tunggu... -

Living in the moment. Love to read, write, and travel

Selanjutnya

Tutup

Politik

Mari Tunggangi Rakyat

5 Juni 2014   16:26 Diperbarui: 20 Juni 2015   05:14 46
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Siapapun dibalik tim pemenangan kedua pasangan capres yang akan berlaga Juli mendatang menurut saya, adalah orang-orang yang cerdas dan tahu memanfaatkan situasi. Kita lihat saja, dalam koalisi partai mereka, masing-masing ada tokoh besar pemilik media besar. Entah ada simbiosis mutualisme atau jual beli kepentingan tapi saya melihatnya sebagai ketidakberdayaan media untuk berani berdiri sendiri tanpa dikendarai oleh kepentingan apapun. Seolah mereka berkoar-koar" Mari Tunggangi Rakyat" dibalik setiap beritanya.

Sebagai pencerdas bangsa, bukankan media seharusnya mampu tidak berpihak kecuali pada rakyat. Tidak salah jika hari ini, banyak rakyat berpendapat bahwa no news is a good news. Lihat saja berbagai status, tweet, atau komentar di jejaring sosial yang menyatakan kemuakannya pada berita-berita di kedua media televisi hari ini. Kejengahan ini bisa semakin meningkatkan apastisme masyararakat terhadap pilpres mendatang.

Berita-berita yang menyangkut pasangan capres sangat tidak berimbang dan cenderung blunder.  Seperti yang terjadi pada acara Indonesian Lawyers Club tadi malam. Saya malah memilih mematikan tivi dengan perasaan dongkol membayangkan betapa tidak dewasanya beberapa politisi kita hari ini.

Jarang saya temui kini fungsi media massa sebagai pendidik dalam hal mendorong perkembangan intelektual pembacanya/pemirsanya. Sebaliknya, beberapa media lebih berfungsi sebagai provokator untuk mengarahkan membenci atau memihak salah satu pasangan calon presiden. Keperpihakan media hari ini sangat memalukan dan secara tidak langsung menjatuhkan kredibilitas mereka sebagai agen perubahan sosial dan pembela kepentingan rakyat. Media hari ini adalah pembela kepentingan politik. Membuat politik yang sejatinya adalah perjuangan untuk membuat negara ini lebih berdaulat menjadi semakin kotor dan tercela di mata rakyat.

Harapan saya tinggal satu, keceradasan dan naluri rakyat Indonesi . Saya percaya, ratyat Indonesia hari sudah sudah cerdas. Mereka tidak lagi mudah diperdaya oleh isu-isu yang tidak jelas. Kata hati mereka akan mengarahkan mereka untuk memilih siapa yang menurut mereka pantas memimpin. Rakyat Indonesia hari ini tidak muluk-muluk harapannya. Mereka hanya ingin kehidupan mereka lebih baik dan sejahtera, siapapun pemimpinnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun