Mohon tunggu...
Danny Prasetyo
Danny Prasetyo Mohon Tunggu... Guru - Seorang pendidik ingin berbagi cerita

Menulis adalah buah karya dari sebuah ide

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Dalam Hierarki Maslow, Masihkah Kita di Tingkat Bawah?

23 November 2024   15:33 Diperbarui: 23 November 2024   16:09 38
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : bertigamas.github.io

"Aktualisasi diri merupakan tingkat tertinggi dalam piramida Abraham Maslow"

Coba renungkan, kira-kira apa yang kita kerjakan sekarang, apakah memang menjadi sesuatu yang kita inginkan sejak awal? Jangan-jangan kita bekerja hanya untuk pemenuhan hidup diri saja?

Dalam hierarki Abraham Maslow, pemenuhan fisiologis atau kebutuhan hidup ternyata baru tingkatan dasar saja atau baru tahap awal dalam diri seseorang.

Menjadi sebuah pertanyaan, lalu apakah sepanjang hidup kita sebagai pribadi hanya bekerja untuk memenuhi kebutuhan paling dasar saja, atau berada di tingkat dasar terus tanpa naik tingkat ke tahapan selanjutnya?

Bagi penulis secara pribadi, perenungan ini muncul ketika sudah terus bekerja hingga saat ini, dan mungkin sudah stagnan karena seakan pekerjaaan yang dilakukan hanya untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Tanpa disadari, hal yang dilakukan adalah tingkat paling dasar dan selama belasan tahun "terjebak" dengan rutinitas, sehingga esensi atau hakikat sebagai manusia seolah tereduksi.

Tulisan ini sebatas curhatan yang penulis ingin sharingkan, karena selama beberapa waktu terakhir mempertanyakan kembali esensi ketika melakukan suatu pekerjaan.

Keinginan untuk aktualisasi diri merupakan bagian yang sebenarnya ada dalam diri seseorang, karena setiap manusia pasti memiliki keinginan untuk memiliki pencapaian diri.

Ibaratnya, ketika masih kecil bukankah kita sering ditanya "nanti kalau besar cita-citanya mau jadi apa?"

Secara tidak langsung, sebenarnya itu merupakan keinginan kita yang muncul dari imajinasi ataupun terbentuk dari lingkungan primer yang ada di sekitar kita.

Dengan kata lain, sejak kecil kita tidak ditanamkan untuk nantinya dalam memilih profesi ataupun pekerjaan hanya sebatas untuk pemenuhan kebutuhan diri saja atau tingkat dasar dari hierarki Maslow tersebut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun