Di semifinal, Indonesia berhadapan dengan Vietnam dan menang tipis 1-0. Tiket final sudah ada dalam genggaman.
Di final, Indonesia bersua Thailand dan menang 5-3 melalui adu penalti.
Empat tahun berselang, Indra Sjafri kembali ke Kamboja. Kali ini menukangi Timnas U-22 pada ajang SEA Games 2023.
Seperti takdir yang sudah tersurat, tanah Kamboja benar-benar berjodoh dengan Indra Sjafri. Setelah membawa juara Piala AFF U-22, Indra Sjafri sukses membawa pulang medali emas.Â
Kini, Indonesia bertindak menjadi tuan rumah Piala AFF U-19. Ada memori tersendiri bagi Indra Sjafri pada ajang ini terutama tahun 2013 yang diselenggarakan di Sidoarjo.Â
Saat itu, Indonesia lolos ke final untuk pertama kali dan langsung menjadi juara setelah menang adu penalti dengan Vietnam. Kini, sebelas tahun berlalu, Indonesia kembali menjadi tuan rumah dan Indra Sjafri masih menjadi pelatih kepala.Â
Akankah Indra Sjafri kembali membawa pulang gelar AFF U-19 yang sudah lama hilang itu? Jika takdir sudah digariskan, mungkin ini adalah waktu yang tepat.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H