Kawan-kawan pernah kah mendengar kata perkemahan?, pasti pernah dong.
Kalau bumi?, juga pasti pernah juga.
Sekarang saya coba tanya lagi, Bumi Perkemahan Glagah Arum (BUPER)?, Pasti ada yang pernah dengar dan ada yang belum ya pastinya.
Okey, pada artikel ini, saya akan menulis tentang Bumi Perkemahan Glagah Arum. hehehe
Bagi masyarakat Lumajang sudah tidak asing lagi dengan nama Bumi Perkemahan Glagah Arum. Yups, hal ini dikarenakan Bumi Perkemahan Glagah Arum terletak di Kabupaten Lumajang dan lebih tepatnya di Kecamatan Senduro.
Bumi perkemahan pertama kali di bangun tahun 2019, kemudian pada tahun 2020 mulai dibuka untuk umum. Pada tahun 2021 juga dilakukan peresmian Glamping dan Foodcourt dan tahun 2022 mulai dilengkapi seperti ATV, flying fox, paintball, dan taman bermain anak.
Setiap tahun selalu ada progres untuk berbenah di Bumi Perkemahan Glagah Arum. Hal ini dilakukan agar pelayanan menjadi maksimal sehingga para pengunjung tidak kecewa dan kembali berkunjung di Bumi Perkemahan Glagah Arum.
Perlu kawan-kawan ketahui bahwa Bumi Perkemahan Glagah Arum merupakan salah satu bumi perkemahan terbesar di Jawa Timur. Saat ini, Bumi Perkemahan Glagah Arum menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Kabupaten Lumajang.
Jika kawan-kawan ingin merasakan suasana segar pegunungan, maka kawan-kawan tidak perlu ragu atau bingung. kawan-kawan dapat berkunjung ke Bumi Perkemahan Glagah Arum. Bumi Perkemahan Glagah Arum menyediakan tempat untuk camping. Untuk biaya penginapan kawan-kawan bisa cek di laman bumi glagah.
Di malam hari, kawan-kawan tidak perlu khawatir, karena telah disediakan Foodcourt. Jadi tidak perlu jauh lagi untuk membeli makanan saat bermalam. Makanan dan minuman yang disediakan sangat nikmat lho. Selain itu, terdapat panorama jembatan yang sangat indah disertai dengan lampu-lampu hias yang begitu indah. Di pagi harinya teman-teman dapat melihat gunung semeru yang tampak jelas dari tempat kawan-kawan camping.
Terima kasih telah berkunjung di artikel kami, semoga bermanfaat. Salam literasi ya kawan-kawan semua.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H