Mohon tunggu...
Dan Jr
Dan Jr Mohon Tunggu... Lainnya - None

私の人生で虹にならないでください、私は黒が好きです

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

[100Puisi] Doa Seorang Pelacur

23 Februari 2016   21:49 Diperbarui: 23 Februari 2016   22:18 374
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Tuhan...

apakah aku terlalu bodoh untuk mencintai seorang pria?

apakah aku terlalu hina untuk menjadi manusia biasa?

kapan ini semua akan menemui ujungnya?

kapan aku bisa seperti mereka yang mentertawakan perihku, merasakan hidup merdeka!

aku hanyalah onggok manusia yang tak berdaya pada pujian dunia

hilang, tersesat dalam nikmatnya harta

aku hanyalah wanita yang kehilangan asa

ingin pergi dan berlalu, tapi tak ada lain yang aku bisa...

tubuh ini...

Kau memberiku, kecantikan dan suci

ayah ibu tak pernah berharap akan menjadi tubuh yang dijual beli

aku pun tidak, tidak ingin menjadi mainan para lelaki

ingin kuakhiri semua ini

pergi, dan kembali pada-Mu Penciptaku yang Ilahi

inginku sujud disana, seperti wanita lainnya

inginku ucap taubat, sebelum mati akhirnya

tapi...

bagaimana aku bisa?

aku tak yakin akan sanggup bertahan

ampuni aku yang meragukan kuasa-Mu

izinkan aku untuk memeluk indahnya anugerah-Mu

Tuhan...

izinkan aku tuk bisa menyembah-Mu

izinkan aku kembali pada kesucian batin pemberian-Mu

setidaknya satu kali lagi, sebelum nyawa ini diambil dari tubuh yang sudah terlumur dosa...

 

Terinspirasi dari :

Membaca Buku Harian yang Berisi Curahan Hati PSK Kalijodo

 

 

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun