Mohon tunggu...
Damarra Kartika
Damarra Kartika Mohon Tunggu... Penulis - Mahasiswa

Mahasiswa Ilmu Komunikasi dengan Konsentrasi Studi Komunikasi Massa dan Digital Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Gadget

4 yang Penting Biar Tulisanmu Gak Lewat Gitu Aja!

7 September 2020   15:58 Diperbarui: 21 September 2020   16:31 221
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Masih menurut Blakesley & Hoogeveen, information architecture lebih dari sekadar memvisualkan informasi. Namun, bagaimana informasi yang ingin disampaikan, dapat disajikan secara maksimal dan menarik. 

Maksudnya maksimal? Informasi harus tersampaikan dengan efisien (tepat, tidak membuang waktu, tenaga, dan lainnya) serta efektif (berpengaruh atau memberikan efek).

Mata kita mudah menangkap sesuatu yang menarik bukan? Baik dari segi keragaman warna, keunikan desain, maupun ornamen lain yang terlihat berbeda.

Maka dari itu, visualisasi dari informasi yang hendak kita tulis harus diatur dengan benar. Sama seperti arsitek yang ingin merancang bangunan. Sehingga, informasi dapat tersampaikan dengan efektif, efisien, dan menarik.

Pemilihan Kata yang Menarik

Memilih bentuk kata (pasif atau aktif) maupun kata yang powerful juga menjadi kunci dalam penulisan digital. Maksudnya powerful? Membuat orang tertarik atau cenderung penasaran untuk terus membaca lebih lanjut. 

Powerful yang berarti kuat, dalam konteks penulisan digital bisa untuk mempengaruhi pembaca. Hingga akhirnya menentukan pilihan untuk melanjutkan membaca atau berhenti.

Clark dalam bukunya Writing Tools: 55 Essential Strategies for Every Writer menuliskan quote yang menarik.

"Imagine each sentence you write printed on the world's widest piece of paper." 

Imaji ini dapat membantu kita untuk benar-benar memilih dan mengemas kata menjadi menarik dan bermakna lebih dalam. Bayangkan, kalau kalimat kita tertulis di kertas paling besar di dunia, maunya orang tertarik membaca atau lewat gitu aja?

Make it Simple  

Clark menjelasan sesuatu yang kompleks tidak perlu dijelaskan secara kompleks. Sama seperti menjelaskan sesuatu kepada anak kecil. Make it easy to read. Caranya? Gunakan kata dan paragraf yang pendek dan mudah dimengerti. 

Mengingat reading habit yang meminta waktu singkat, maka penulis digital juga harus menyesuaikan. Sederhana bukan berarti tidak bermakna atau dangkal. Yang perlu disederhanakan adalah pengemasannya. Sehingga setiap pembaca lebih mudah menangkap maksud dari informasi kita sampaikan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun