Air yang terus masuk ke rumah, membuat penghuni rumah berkemas-kemas, meninggikan barang-barang yang dianggap penting tentunya.
Hempasan air Sungai Batang Tapakih kali ini sangat luar biasa. Sejumlah bangunan ruko di seberang jalan, bagian bawahnya porak-poranda.
Luapan Sungai Batang Anai, sejumlah titik terjadi longsor, menimbun badan jalan, dan longsor pun ikut menimbun sebuah rumah di Rimbo Kalam, Nagari Anduriang.
Begitu juga Sungai Batang Mangoi, Batang Nareh, Batang Kamumuan, Batang Gasan, dan semua sungai besar dan kecil meluap.
Di sebagian nagari, Selasa ini terpaksa anak-anak diliburkan sekolahnya. Lokal mereka dimasuki air.
Para guru yang terlanjur tiba di sekolah, seperti di Ulakan, Tapakis banyak yang libur, dan memilih berputar balik kembali pulang ke rumahnya. (ad)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI