Mohon tunggu...
Daffa Surya Pangersa
Daffa Surya Pangersa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Seorang mahasiswa tingkat akhir jurusan manajemen sumber daya manusia yang memiliki minat dan hasrat yang tinggi dalam menulis

Selanjutnya

Tutup

Music

6 Fakta Menarik Setlist Terbaru JKT48, "Aitakatta!"

1 Mei 2023   08:00 Diperbarui: 1 Mei 2023   07:56 3375
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

JKT48 baru saja memperkenalkan setlist terbarunya yang berjudul "Aitakatta!" atau dalam bahasa indonesia "Ingin Bertemu!" di Teaternya pada Minggu (30/04/2023). Setlist ini memiliki keunikan tersendiri serta membawa warna baru kepada JKT48 pada saat ini. Berikutlah hal-hal unik pada setlist tersebut :

Merupakan Setlist JKT48 Trainee Generasi Ke-11

Setelah sebelumnya diumumkan pada event JKT48 School di Teater JKT48 pada Sabtu (8/04/2023) lalu, setlist ini merupakan setlist yang dikhususkan untuk member trainee generasi ke-11 JKT48. Jika sebelumnya para member trainee akan membawakan setlist "Pajama Drive", Trainee Generasi Ke-11 mendapatkan setlist baru sebagai pertunjukan Teater perdananya.

Dibawakan Perdana Oleh 12 Orang Member.
Pertunjukan perdana setlist ini berlangsung pada minggu (30/04/2023) pukul 19.00 lalu. Setelah sebelumnya diumumkan bahwa setlist ini akan dibawakan oleh generasi ke-11, namun hanya 12 orang member generasi ke-11 yang tampil pada pertunjukan perdana tersebut. Member yang tampil pada pertunjukan perdana setlist tersebut antara lain; Alya Amanda; Cathleen Nixie; Celline Thefani; Chelsea Davina; Cynthia Yaputera; Dena Natalia; Desy Natalia; Gendis Mayrannisa; Grace Octaviani; Greesella Adhalia; Jeane Victoria; dan Michelle Alexandra.

Merupakan Setlist Saduran

JKT48 sebelumnya telah mengumumkan akan melangsungkan serta memperkenalkan setlist originalnya segera ke khalayak umum pada tahun 2023. Namun hingga saat ini, belum ada tanda-tanda kepastian akan penampilan perdana setlist original tersebut. "Aitakatta!" yang menjadi setlist terbaru member generasi ke-11 pun masih merupakan setlist saduran yang sebelumnya telah dibawakan terlebih dahulu oleh AKB48 Team A, dan selanjutnya dibawakan kembali oleh AKB48 Team B, SKE48 Team KII, SKE48 dan NMB48 kenkyuusei (Trainees), NMB48 Team B, AKB48 Team 8, dan akhirnya dibawakan oleh JKT48 Trainee Generasi Ke-11.

Lagu Berjudul "JESUS" Tidak Dibawakan

Setlist ini seharusnya dibawakan dengan 14 jumlah lagu jika melihat dari penampilan yang dibawakan oleh sister-group terdahulu.

Namun, pada penampilan perdananya minggu (30/04/2023) lalu, JKT48 Generasi Ke-11 tidak membawakan lagu "JESUS" yang sebelumnya dibawakan oleh sister-group terdahulu yang membawakan setlist ini. Sehingga pada penampilan perdananya hanya dibawakan 13 buah lagu.

Setlist Yang Unik

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun