The World's End merupakan film apokaliptik sains fiksi komedi besutan Edgar Wright yang tayang pada 19 Juli 2023. Film ini merupakan bagian ketiga dan terakhir dari seri lepas Three Flavours Cornetto trilogy, setelah Shaun of the Dead (2004) dan Hot Fuzz (2007).Â
Film ini dibintangi oleh Simon Pegg, Nick Frost, Paddy Considine, Martin Freeman, Eddie Marsan, Rosamund Pike, and Pierce Brosnan. Bercerita tentang 5 sahabat yang kembali ke kampung halaman untuk mencoba melakukan kembali tantangan tur ke lima pub secara semalam yang gagal mereka lakukan dua puluh tiga tahun sebelumnya, hanya untuk menemukan bahwa kota tersebut berada di tengah-tengah invasi alien.
Film ini berfokus pada tokoh utama, Gary King yang memanggil dirinya sendiri "The King" dan menganggap dirinya berada di atas manusia biasa. Di saat semua teman masa kecil nya sudah memiliki kehidupan normal dan meninggalkan kenakalan remaja, Gary masih belum bisa melepaskan semua itu.Â
Gary merupakan karakter yang tidak bisa melepaskan masa lalu dan takut akan masa depan, ia masih menggunakan pakaian sama seperti yang dia kenakan pada saat remaja, masih mengendarai mobil yang sama, masih mendengarkan music yang sama, bahkan dia masih memiliki sifat narsistik dan manipulatif yang dihasilkan pada saat remaja.Â
Sifat ini yang membuat teman teman nya mau untuk berkumpul kembali, Gary memanipulasi teman teman nya agar mau berkumpul kembali dengan membuat cerita tentang kematian ibu nya.
Karakter Gary merupakan karakter yang sangat menarik untuk diteliti, karakter ini merupakan definisi nyata dari anak yang gaul dan terkenal di masa SMA, tetapi menurun bahkan tidak pernah terdengar lagi namanya setelah lulus dari SMA. Pada saat SMA, ia hanya ingin melakukan apapun yang dia inginkan. Ketika menuju kedewesaan kebebasan itu direnggut darinya, sehingga ia berusaha menghadapinya dengan alcohol dan obat obat an.
Gary King memiliki kecenderungan bunuh diri yang secara tersirat ditampilkan pada film ini. Hal ini terungkap pada penghujung film pada saat Andy dan Gary bertengkar memperebutkan minuman, lengan Gary terlihat memakai gelang rumah sakit jiwa.Â
Kemudian, kita mendapatkan dialog yang sangat emosional; "They told me when to go to bed, me!", dan dialog ini sangat menggambarkan karakter Gary sepenuhnya, yaitu kebebasan.Â
Dia hanya ingin melakukan semua hal yang ia mau tanpa memperdulikan apapun. Pada saat itulah, kalian menyadari apa yang sebenanya terjadi dengan karakter ini dan bagaiana semua ini memengaruhi kehidupannya.Â
Pada akhir film, terungkap bahwa alien tidak ingin menguasai bumi tetapi hanya ingin membantu dan mempersiapkan umat manusia untuk bersaing dalam peradaban luar angkasa. Hal ini sangat berhubungan dengan karakter Gary yang tidak ingin siapapun dan apapun mengatur hidupnya, ia hanya ingin kebebasan dan pada akhirnya seorang Gary King dapat mencapai hal itu.