Mohon tunggu...
Daffa Sidqi Kahfiari
Daffa Sidqi Kahfiari Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer Photography, Videography, Copywriter

Hi there! i'm Daffa Sidqi Kahfiari and I am a freelance photographer, videographer and copywriter. With a passion for creating visual stories, I have experience documenting various events, ranging from festivals to documentary videos about the catapult community. With attention to detail, I have managed photo and video content while maintaining confidentiality when necessary. As a journalist intern, I have written, analyzed, and reported current events to the public through mass media. In my free time, you can catch me capturing candid moments or brainstorming creative concepts.

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Kemeriahan Hari Pertama Syncronize Festival 2023

2 September 2023   13:29 Diperbarui: 2 September 2023   14:09 157
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: doc.synchronizefest2023 

Hari pertama Syncronize Fest 2023 berlangsung meriah. Konser yang diadakan di Gambir Expo Kemayoran ini menghadirkan panggung Dynamic, Panggung Getar, District, Lake, Forest, Gigs, XYZ, serta area Record Market. Grup musik komedi Project Pop menjadi pembuka di hari pertama festival musik tersebut. Tika Panggabean cs berkolaborasi dengan Feel Koplo membawakan membawakan lagu dari mulai "Tu Wa Ga Pat", "Bukan Superstar", hingga "Ingatlah Hari Ini" sebagai penutup aksi panggung mereka.

Dengan mengusung tema Bhineka Tunggal Musik, festival yang selalu ramai peminat ini sudah memasuki tahun ke-8 dalam penyelenggaraannya. Synchronize Fest merupakan festival musik multi-genre tahunan berskala nasional. Selain mengandalkan penampil, tata cahaya, dan visual, tahun ini Synchronize mengedepankan tata suara yang lebih powerful. David Karto selaku Director of Synchronize Festival mengatakan bahwa prioritas tahun ini adalah tata suara.

"Tata suara tahun ini buat kami menjadi salah satu prioritas. Kami pakai L-Acoustics di panggung Dynamic dan District secara sistem yang kita tau secara brand mereka mempunyai worldwide standard." ucap David. Co-Founder Demajors ini berharap Syncronize Festival bisa Go International melalui Bhineka Tunggal Musik.

Panggung District yang bertukar tempat dengan Dynamic menampilkan Fiersa Besari, J-Rocks, Jamrud, Barasuara, The Changcuters, dan Weird Genius. Uniknya, saat memanggung J-Rocks menggunakan cosplay Akatsuki (Naruto). 

Synchronize selalu memberi kesempatan bagi pendatang baru setiap tahunnya. Pada kesempatan kali ini, band asal Kalimantan Selatan, Primitive Monkey Noose ikut tampil dalam festival tersebut di panggung Gigs. Selain itu juga ada nama-nama seru lainnya, seperti Jirapah, Enola, ZIP, serta Kuntari.

Suasana panggung tambah bergemuruh sorak sorai usai mengetahui Guest Star yang tertera di pamflet. Band heavy metal asal Jakarta, Seringai menjadi penampil kejutan pada hari pertama festival. 

Synchronize juga menghadirkan suguhan yang baru tahun ini dalam Panggung Getar berkolaborasi dengan Kobra Musik untuk memainkan orkes dangdut. Olsam asal Depok, OM PMS (Orkes Melayu Perempuan Modal Syukur) asal Jakarta, Pasukan Perang asal Bandung, dan Orkes Taman Bunga asal Padang menjadi penampil di panggung tersebut.

Tak kalah ramai dengan panggung lainnya, panggung Forest menampilkan beberapa aksi dari Indische Party, For Revenge, Bangkutaman, Morfem, Jamie Aditya, serta ditutup Momonon.

Berpindah ke panggung Lake, Synchronize menampilkan rombongan Symphony From Hell asal Yogyakarta yang ikut berkolaborasi dengan nama-nama seperti Basboi, Sade Susanto, dan Tuan Tigabelas. Di panggung yang sama, Deddy Dhukun & Mus Mujiono, Sm*sh, serta Om Monata juga ikut berpartisipasi.

Tak ketinggalan, panggung XYZ dengan spanduk "Festival untuk Semua" masih konsisten dengan konsep 180 derajat yang menampilkan Sunwich, Thee Marloes, HMGNC, Jakarta Tenggelam, D'Jenks, dan Hong!

Syncronize selalu menyatukan musisi-musisi muda dengan musisi legendaris, seperti Iwan Fals yang berkolaborasi dengan Sawung Jabo. Selain itu, JKT48 Gen 1 seperti Melody, Nabilah, Shania, Veranda, Kinal, dan Beby juga ikut memeriah panggung. Di akhir acara ditutup dengan sebuah kejutan dimana Soneta berkolaborasi dengan Dipha Barus.

Hari pertama Synchronize Festival secara keseluruhan berjalan dengan sangat meriah. Syncronize Festival sendiri akan diadakan selama tiga hari muali dari tanggal 1 September sampai 3 September 2023. Penjualan tiket harian on the spot masih tersedia dengan harga Rp 450.000,- untuk tiket harian, dan Rp. 850.000,- untuk tiket terusan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun