Mohon tunggu...
Nur Terbit
Nur Terbit Mohon Tunggu... Jurnalis - Pers, Lawyer, Author, Blogger

Penulis buku Wartawan Bangkotan (YPTD), Lika-Liku Kisah Wartawan (PWI Pusat), Mati Ketawa Ala Netizen (YPTD), Editor Harian Terbit (1984-2014), Owner www.nurterbit.com, Twitter @Nurterbit, @IniWisataKulin1, FB - IG : @Nur Terbit, @Wartawan Bangkotan, @IniWisataKuliner Email: nurdaeng@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Mengejar Waktu? Ya Naik Kereta Layang LRT

18 Juli 2024   16:37 Diperbarui: 18 Juli 2024   16:57 105
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bersiap melangkah ke pintu kereta LRT (foto : Nur Terbit) 

Dari Stasiun Jati Mulya Bekasi Timur Kota Bekasi, gerbong LRT bagai ular merayap melewati Stasiun Bekasi Barat, Cikunir 2, Cikunir 1, Jati Bening Baru, Halim, Cawang, Kuningan, Rasuna Said, Setia Budi, Dukuh Atas. Ini adalah jalur LRT Jabodebek Bekasi Line. 

Berikut Bang Nur kutip di sini dari rute yang melewati 18 stasiun LRT Jabodebek dalam melayani masyarakat pengguna LRT. 

Matahari senja mengintip dari jendela kereta LRT (foto : Nur Terbit) 
Matahari senja mengintip dari jendela kereta LRT (foto : Nur Terbit) 

RUTE LRT JABODEBEK LINTAS CIBUBUR :

Stasiun LRT Dukuh Atas, Stasiun LRT Setiabudi, Stasiun LRT Rasuna Said, Stasiun LRT Kuningan, Stasiun LRT Pancoran, Stasiun LRT Cikoko, Stasiun LRT Ciliwung, Stasiun LRT Cawang, Stasiun LRT TMII, Stasiun LRT Kampung Rambutan, Stasiun LRT Ciracas, Stasiun LRT Harjamukti.

RUTE LRT JABODEBEK LINTAS BEKASI :

Stasiun LRT Dukuh Atas, Stasiun LRT Setiabudi, Stasiun LRT Rasuna Said, Stasiun LRT Kuningan, Stasiun LRT Pancoran, Stasiun LRT Cikoko, Stasiun LRT CiliwungStasiun LRT Cawang, Stasiun LRT Halim, Stasiun LRT Jatibening Baru, Stasiun LRT Cikunir 1, Stasiun LRT Cikunir 2, Stasiun LRT Bekasi Barat, Stasiun LRT Jati Mulya.

Adapun LRT sendiri dioperasikan tanpa awak atau dapat berjalan secara otomatis, di mana dalam perjalanannya LRT sudah disetting untuk berhenti di setiap stasiun selama 30 detik hingga 1 menit.

Sebagai informasi, 1 rangkaian (trainset) terdiri dari 6 gerbong, dengan kapasitas penumpang sebanyak 740 orang, dan paling padatnya 1 rangkaian LRT dapat memuat hingga 1.308 orang penumpang. 

Kecepatan operasi kurang lebih 70-80 Km/jam. Sehingga perjalanan LRT Jabodebek lintas Bekasi dari Stasiun Dukuh Atas menuju stasiun akhir Jati Mulya hanya memakan waktu kurang lebih 45 menit.

LRT Jabodebek telah resmi beroperasi pada tanggal 28 Agustus 2023 dan memiliki 3 lintas yaitu Cibubur -- Cawang, Bekasi Timur -- Cawang dan Cawang -- Dukuh Atas. Berbeda dengan kereta listrik yang ada, LRT Jabodebek beroperasi tanpa Awak Sarana Perkeretaapian (driverless). Info ini Bang Nur kutip dari https://djka.dephub.go.id 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun