Dari sekian banyak jenis kuliner "Kota Daeng" itu, antara lain Coto Makassar, Pallu Konro, Sop Saudara, Pallubasa, Kapurung dan Jalangkote.Â
Yang disebut terakhir bukan makanan tapi jenis kue kering. Di Jakarta Jalangkote lebih dikenal dengan sebutan Pastel.
Bagi yang sudah sering makan atau jajan di kaki lima --- terutama yang sudah pernah ke Makassar, pasti pernah mencoba atau minimal pernah mendengar kelima nama jajanan kaki lima di atas. Yuk kita bedah satu persatu.
Coto Makassar dan Cara Membuatnya
COTO MAKASSAR : Kalau di daerah asalnya, Coto ini hampir bisa ditemukan di pusat kota hingga ke seluruh pojok Makassar. Namanya coto, ingat ya, bukan SOTO tapi COTO.
Bahannya dari daging dan jeroan sapi, hati, limpah, usus. Tergantung selera, tapi bisa juga minta "campur" dari semua jenis. Disantap bersama ketupat, buras atau nasi putih.Â
PALLU KONRO : Pallu Konro atau Sop Konro. Ada dua jenis: Konro Biasa dan Konro Bakar. Rasa dan bentuknya mirip Sop Iga Sapi di Jakarta, tapi yang ini luar biasa deh kental bumbu dan kuahnya.Â
Bahannya juga dari daging sapi, cuma bedanya lebih dominan daging yang masih menempel di tulang.Â
Itu sebabnya Konro tidak memakai mangkuk, melainkan piring besar untuk menampung tulang iga yang berbaris di atas piring. Pasangannya nasi putih.Â