Chief of Prepaid Business Officer XL, David Arcelus Oses mengatakan, musik merupakan seni yang bersifatuniversal dan tak dapat dilepaskan dalam kehidupansehari-hari, baik saat sendirian atau berkelompok, di rumah, atau di tempat umum. Dan, Iwan Fals adalah legenda.
"Bang Iwan adalah penyampai aspirasi rakyat karena lagu-lagunya adalah merupakan suara rakyat, yang tak lekang oleh roda zaman. Karena itu, kami dengan bangga melalui konser ini, menghadirkan Bang Iwan kehadapan para penggemarnya, sekaligus merayakan hariulang tahun beliau ke-55"
Kami percaya, kata David, lagu-lagu Iwan Fals akan selalu menginspirasi anak-anak Indonesia lintasgenerasi, menjadi penyemangat dalam membangunIndonesia.
CEO & Founder Yonder Music, Adam Kidron juga menambahkan, konser Iwan Fals ini akan menjadi konser termegah bagi sang legenda musik terbaik Indonesia pada tahun ini. Konser ini memiliki alur cerita rekam jejak dari kehidupan karir sang legenda yang selalu menarik diikuti oleh para pecinta musik di seluruh tanah air.
Sementara bagi Iwan Fals, “konser ini merupakan sebuah hadiah mewah yang sangat berharga bagi saya di usia ke-55 tahun. Semoga saya dapat terus menghasilkan karya terbaik bagi para pecinta musik tanahair."
Untuk pertama kalinya lagu dari Iwan Fals “Manusia Setengah Dewa” diperdengarkan dan dinyanyikan kembali dalam versi remix oleh Iwan Fals berkolaborasi dengan dua artis penyanyi asing: Yasiin Bey & Simphiwe Dama.
Versi remix ini hanya tersedia di aplikasi Yonder khusus bagi pengguna XL. Artis papan atas lain yang akan ikut tampil dalam pergelaran musik tersebut antara lain adalah Rossa, Andien dan Vicky Sianipar
Dari 40 ribu tiket yang disediakan, 20 ribu tiket di antaranya telah terjual dalam kurun waktu hanya 5 hari. Tentu saja, tidak termasuk tiket yang saya peroleh secara gratis sebagai blogger yang datang meliput konser, eh....keceplos, hahaha....* (Nur Terbit)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H