Mohon tunggu...
cynthiaa
cynthiaa Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Universitas Negeri Surabaya

Saya tertarik mempelajari tingkah laku manusia

Selanjutnya

Tutup

Analisis Pilihan

Dampak Komunikasi Tidak Efektif Dalam Kehidupan Sosial

2 Januari 2025   17:15 Diperbarui: 2 Januari 2025   17:24 69
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berikut beberapa dampak komunikasi yang buruk pada kehidupan sosial, seperti:

1.Kesalahpahaman:

Kesalahpahaman adalah perbedaan penafsiran antara yang dimaksud oleh pengirim pesan dengan yang diinterpretasikan oleh penerima pesan. Komunikasi yang buruk atau tidak efektif dapat menyebabkan terjadinya kesalahpahaman atau mispersepsi. Kesalahpahaman ini juga dapat memperburuk hubungan dan menciptakan konflik yang seharusnya tidak diperlukan. Kesalahpahaman ini sangat sering terjadi saat kita sedang berkomunikasi, seperti tidak tersampaikan pesan atau informasi dengan baik, dan tidak tahu menahu mengenai pesan yang disampaikan.

2.Hilangnya kepercayaan:

Sebagian orang yang tidak respek lagi, akan merasa tidak didengarkan atau informasi yang diberikan tidak lagi akurat, karena orang mulai meragukan kepercayaan orang lain. Pada titik ini sangat buruk, membangun kepercayaan pada orang lain akan jauh lebih susah dibandingkan awal bertemu. Hilangnya kepercayaan dapat berdampak pada berbagai aspek kehidupan, seperti: perasaan aman, pandangan terhadap diri sendiri, kemampuan untuk mempercayai orang lain di masa depan. Karena saat hilangnya respek atau kepercayaan orang lain, membuat kita jadi sulit untuk mengucapkan suatu fakta yang telah terjadi.

3.Perselisihan:

Suatu keadaan atau kondisi yang ditandai dengan kurangnya kesepakatan atau keharmonisan. Tidak heran jika pesan dari sebuah komunikasi tidak tersampaikan dengan baik akan terjadi perselisihan. Karena kita sendiri tidak tahu seberapa sensitif dirinya terhadap kata yang kita lontarkan, selain itu sangat berhati-hati karena perselisihan bisa memicu kerenggangan dalam hubungan sosial kita. Orang lain bisa menghasut seseorang untuk membuat perselisihan dengan kita juga.

4.Diacuhkan orang lain:

Diabaikan tanpa alasan bisa membuat Anda merasa bingung dan frustasi. Diabaikan terus menerus dapat menyebabkan stres, perasaan buruk, kecemasan, bahkan depresi. Komunikasi yang tidak efektif juga dapat menyebabkan orang menjauhkan diri. Karena orang lain pasti akan merasa kita tidak selaras dengan mereka karena komunikasi kita yang tidak efektif. Hal tersebut membuat orang lain perlahan menjauhi diri dan menganggap kita menjadi tidak efektif untuk diajak bertukar pembicaraan.

5.Menurunkan produktivitas:

Komunikasi yang tidak efektif cukup dapat menurunkan produktivitas seseorang. Karena orang lain dapat memandang kita berbeda karena obrolan yang dilontarkan sangat tidak efektif, hal itu membuat kita menjadi ragu untuk berbicara dan dapat menurunkan produktivitas kita.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun