Mohon tunggu...
Cut Syafira Aldina
Cut Syafira Aldina Mohon Tunggu... Penulis - Pembelajar

Penyuka bacaan berat yang disederhanakan

Selanjutnya

Tutup

Love

20 Playlist Wedding Songs, Referensi Agar Tamu Betah!

20 Agustus 2021   06:00 Diperbarui: 20 Agustus 2021   06:51 1126
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Siapa yang tidak ingin pernikahannya menjadi moment paling membahagiakan dalam hidup? Kalau saya tentu ingin menikah sekali dengan suasana yang khidmat dan penuh air mata. Ini bayangan si “jomblo” yang belum ada hilal untuk halal sih. Tapi akhir-akhir ini saya jadi tertarik untuk mendengar lagu-lagu spesialis khusus pernikahan. Mulai Akad yang sempat booming tiga tahun lalu sampai lagunya Rey Mbayang yang terbayang-bayang karena melihat kompilasi video-video tik-tok yang menyebar di Instagram.

Saya jadi membayangkan saat menikah nanti, sepertinya seru jika diiringi oleh lagu-lagu romantis ketika kedua mempelai berjalan menuju panggung dan para tamu undangan di persilahkan bersalaman kemudian foto bersama. Selagi mengerjakan itu semua, bisa kali ya ada pengiring membawakan beberapa lagu yang akan saya rekomendasikan ini. Skuy!

Merdeka dari Hubungan Tanpa Status menjadi Hubungan Tapi Sah

1. Maher Zain – Baraka Allahu Lakuma  

Penyanyi asal Swedia dengan nama asli Maher Mustafa Maher Zain ini memiliki banyak lagu islami yang realatble dan tidak pernah termakan usia. Salah satunya adalah lagu yang sudah rilis sejak 2012 ini.

Barakallah lakuma wabaraka alaikuma. Lirik saat reff lagu Maher Zein ini semoga ampuh untuk memberikan keberkahan dalam pernikahan kita baik suka maupun duka. Wajama’a baynakuma fii khair. Dan mempersatukan kita serta pasangan dalam kebaikan. Saya rasa lagu ini wajib ada dalam playlist lagu pernikahan kalian, terutama yang beragama Muslim.


2. SEZAIRI – ITS YOU

Ini lirik sebelum masuk reff yang menurut saya mampu menjadi spirit untuk pasangan muda. Seorang laki-laki yang berjanji akan menghargai “wanitanya” karena dia butuh. Saya sendiri tidak suka dengan pria yang otoriter, patriarki dan bossy. Jadi disini Sezairi penyanyi asal Singapura ini berhasil menggambarkan pria yang BUCIN. Hahaha. Soalnya ada kata “You are my love, my life, my beginning.” Padahal kebahagian tertinggi dari manusia adalah mengenal Tuhannya.  

Tapi dibalik itu semuanya, lagu ini cocok membuat para tamu betah duduk lama di acara pernikahan kita. 


3. Sheni Filan – Beautiful In White

So as long as i live, i will love you, will have and hold you. You look so beautiful in white. Ini lagu cocok banget didendangkan saat pengantin wanita berjalan diatas karpet merah menuju pelaminan. Vibes bahagianya dapet dengan lirik-lirik dari Sheni yang begitu mewah.


4. Maher Zain - Sepanjang Hidup

Sepanjang hidup, bersamamu, kesetiaanku tulus untukmu, hingga akhir waktu. Kau lah cintaku, cintaku. 

Ini lirik lagu Maher Zain versi bahasa Indonesia. Sebenarnya lagu Maher Zain bisa untuk umum, tapi untuk lagu ini saya rasa cocok-cocok saja didendangkan saat para pengantin sedang duduk santai menunggu tamu undangan, sambil menyeruput jus jeruk.


5. Brian McKnight – Marry Your Daughter  

Siapa yang gak tau lagu ini? Dari lirik awalnya saja sudah romantis karena menggambarkan rasa gugup dari mempelai pria. Sir i’m bit nervous about being here today. Still not real sure what i’m going to say. Jadi membayangkan gimana perasaan calon suami kita yang akan mengucapkan akad, sebuah kata krusial yang akan mengikat dua hati. Deg-deg-an!


6. Payung Teduh - Akad

Sejenis dengan lagunya Brian Mc-Knight, versi Indonesianya juga gak mau kalah. Payung Teduh hadir dengan lagu Akad yang sempat viral.  

Bila nanti saatnya tlah tiba, kuingin kau menjadi istriku. MasyaAllah, siapa yang tidak baper jika si DIA membawakan lagu ini untuk kita? Yuk halu aja dulu, sambil denger lagi lagunya.  


7. Rey Mbayang - Di Sepertiga Malam

Masih dengan nuansa usaha sang pria untuk berjuang menemukan cintanya. Rey Mbayang dengan cara mengirim Direct Message ke Dinda Hauw menjadikan mereka pasangan islami fenomenal tahun ini. Lagu Di Sepertiga Malam menjadi booming dan berhasil menyentuh hati para Single-lillah.  

Lagu ini menggambarkan bahwa jatuh cinta terbaik adalah merayu Tuhannya, bukan manusianya. Seperti salah satu lirik dari lagunya. Ku yakin kaulah jawaban. Di setiap pintaku, walau kubelum tahu namamu. Bisikan di sujudku, di sepertiga malamku. Untuk kehadiranmu sempurnakan imanku.


8. Melly Goeslow – I'm Fallin in Love

Dari alunan musik awalnya saja sudah membuat mood naik. Melodi serta lirik lagu Mba Melly memang gak pernah gagal. Mulai dari genre ballad sampai RnB. Andai saja aku pengantinmu, bahagia pasti di hati. Rengkuh aku bersamamu, malam ini milik berdua. Widih siapa yang gak Baper? 

Asalkan setelah menikah bukan hanya yang senang-senang saja ya. Akan ada badai kecil yang mudah-mudahan mampu dilewati.  


9. Maher Zain - I Love You So

Judulnya mirip dengan lagu mba Melly, tapi isi ceritanya sungguh sangat berbeda. Jika lagu sebelum ini berharap akan cintanya sang pujaan hati, maka Maher Zain mengungkapkan bagaimana rasa damai yang ia miliki saat mencintai Tuhan. Jika ingin dikupas per-lirik, saya mau sekali. Tapi berhubung durasi gak cukup saya akan mention sedikit lirik yang sungguh menyayat hati.  

Now i know how its like, to have a precious love in my life. Now i know how it feels, to finally be at peace inside.  


10. TULUS - Teman Hidup

Lagu Tulus memang gak ada obat, sih. Semuanya mungkin bisa jadi referensi platlist untuk mengiringi pernikahan. Tapi lagu Teman Hidup sungguh sangat cocok dan easy listening dengan lirik sederhana dan alunan musik ringan untuk nemenin para tamu makan Zuppa Soup.  

Saya akan mention satu baris reff yang tegas dan berhasil menggetarkan jiwa.  

Bila di depan nanti, banyak cobaan untuk kisah cinta kita. Jangan cepat menyerah! Kau punyaku, kupunya kamu. Selamanya akan begitu...


11. Raef – You Are The One

Penyanyi muslim asal Amerika ini bisa banget menyanyikan lirik lagu yang super romantis tapi masih diterima oleh semua kalangan. Tidak lebay, pas takarannya. 

It ain’t a selfish love, when i with you. You remind me of Allah, so i know it’s true. I’ll just say it, you are the one! 


12. Anandito dan Anisa Rahma – Pernikahan Impian

Dua aktris yang dipertemukan oleh Kang Abay ini menjadi pasangan halal fenomenal saat jamannya. Dan lagu featuring suami istri ini menceritakan true story proses perkenalan, pendalaman sampai pernikahan mereka.  

Aku menikahimu karena Allah mau. Telah lama ku menanti kehadiranmu dihati. Aku menikahimu karena cinta sejati. Ada dalam pernikahan impianku bersanding denganmu.  


Dari lirik diatas, kita harus paham bahwa menikah bukan hanya menggugurkan status jomblo, tapi karena mencari ridha Allah.

13. Rizky Febian - Kesempurnaan Cinta

Suara merdu anaknya Sule ini berhasil membalut lirik-lirik indah dan simple dengan iringan musik yang menurut saya berbeda. Selalu unik. Berada dipelukanmu mengajarkan apa artinya kenyamanan, kesempurnaan cinta.  


14. Natta Reza – Kekasih Impian  

Ini adalah lagu kisah nyata yang dialami sang penyanyi dengan istrinya yaitu Wardah Maulina. Bagaimana ia selalu memuji istrinya mulai dari segi akhlak, pakaian dan agama.  

Andai ada keajaiban, ingin kuukirkan, namamu diatas bintang-bintang angkasa. Agar semua tahu, kau berarti untukku. Selama-lamnya kamu milikku. 

Lumayan cocok lah ya lagu ini mengiringi pernikahanmu nanti. Hehehe.


15. Brian McKnight – Back at One  

Selain Marry Your Daughter, penyanyi asal New York ini menyanyikan lagu Back at One dengan pesan yang sangat halus.  

One... you're like a dream come true

Two... just wanna be with you

Three... girl, it's plain to see that you're the only one for me

And four... repeat steps one through three

Five... make you fall in love with me

If ever I believe my work is done

Then I'll start back at one

Coba didalami baik-baik lirik perlirik. Berhasil buat kamu merinding dan gak sabar lagu ini mengiringi pernikahan kamu, kan?


16. Inteam ft Edcoustic – Kau Ditakdirkan Untukku

Lagu tujuh tahun lalu yang masih relate sampai sekarang. Setiap kata mengandung makna dan ditulis sangat hati-hati oleh Bang Aden Edcoustic.  

Dan berlayarlah kita renda keluarga. Merentas hidup bersama. Aku bahagia ku dipertemukan belahan jiwaku. Tuhan persatukan kami untuk selamanya. Hingga bahagia di syurga-Mu. Kau amanahku isteriku tercinta. Engkau ditakdirkan untukku.  

 Liriknya mengajarkan kita untuk bersemayam dalam mahligai pernikahan bukan hanya satu dua tahun, tapi untuk selamanya. Nangis saya kalau dengar ini lagu mah. Ikhlas-ikhlas banget abang-abang Edcoustic kalau bawain lagu.  


17. Dazzling -  Halaqah Cinta 

Lagu yang ditayangkan Teladan Cinta ini awalnya dinyanyikan oleh Kang Abay. Lalu di populerkan oleh Dazzling, Group Muslimah yang memiliki harmonisasi vokal yang begitu indah berhasil membuat merinding sekujur badan. Sebenarnya lagu ini cocok untuk kamu yang lagi mencari si DIA.  Tapi bisasaja menjadi playlist lagu pernikahan karena isi dari

Tuhan pertemukan,  aku dengan kekasih pilihan.
Seseorang yang mencintaiMu, Mencintai RasulMu
Di Multazzam ku meminta ..
Tuhan persatukan, Aku dengan kekasih pilihan  
Seseorang yang kan menemaniku, menuju SyurgaMu. 

Kita harus tahu, mencari pria idaman atau wanita idaman bukan hanya dari fisiknya. Tapi dari akhlaknya dalam mencintai Allah serta Rasulullah.


18. Maher Zain - True Love

Saya gak bosen rekomendasikan lagu Maher Zain. Karena memang enak banget lagu-lagu dia didendangkan saat pernikahan. Ringan. Ketukan drumnya gak memekakan telinga. Serta lirik-liriknya mudah dihapal.  

True love, it's a gift
I will never let go of true love
I will give my body and soul for true love
Everyday in my heart I feel it grow
With true love, oh oh
True love, love, love yeah!


19. SIGMA - Istikharah Cinta

Liriknya memang sedikit puitis, tapi yakinlah, Group Nasyeed SIGMA berhasil membuat pendengarnya selama sepuluh tahun belakangan tidak pernah move on. Justru karena lirik yang penuh makna itulah lagu ini menjadi pilihan yang tepat untuk mengisi detik-detik terakhir acara pernikahanmu.

Istikharah cinta memanggilku
Memohon petunjukMu
Satu nama teman setia
Naluriku berkata

Dipenantian luahan rasa
Teguh satu pilihan
Pemenuh separuh nafasku
Dalam mahabbah rindu


20. Abdul and The Coffee Theory - Happy Ending

Aransement awal lagu saja sudah easy listening, ditambah suara Abdul yang sangat khas.  

Indah matamu indah wajahmu
Mampu menyinari duniaku
Indah hatimu indah cintamu
Mampu menyadarkan diriku
Walau tak ada cinta di dunia
Ku kan selalu di sampingmu
Karna kamu
Happy ending ku


Referensi lagu terakhir ditutup dengan lagu Abdul and The Coffee Theory, walau saya yakin masih banyak yang bisa dijadikan playlist lagu untuk pernikahan temen-temen. Sejauh usaha saya research, ini yang worth it. Mungkin teman-teman ada tambahan lagi? Jika ada boleh komen atau share ke teman-teman kalian yang sebentar lagi menghilangkan Hubungan Tanpa Status menjadi Hubungan Tapi Sah. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Love Selengkapnya
Lihat Love Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun