Mohon tunggu...
Cucum Suminar
Cucum Suminar Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Kompasianer

Belajar dari menulis dan membaca. Twitter: @cu2m_suminar

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Tertawan Keindahan Pantai Trikora, Bintan

27 April 2023   12:33 Diperbarui: 27 April 2023   12:41 2165
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Banyak resort dengan harga relatif terjangkau. | Foto Dokumentasi Pribadi.

Warga Batam, Kepulauan Riau, banyak yang rela menyebrang dengan kapal ferry maupun roro untuk menikmati keindahan Pantai Trikora. Padahal sebenarnya di Batam sendiri ada begitu banyak pantai yang juga tak kalah indah. Namun, pesona Pantai Trikora memang berbeda.

Favorit wisatawan. | Foto Dokumentasi Pribadi.
Favorit wisatawan. | Foto Dokumentasi Pribadi.

Begitu juga dengan wisatawan mancanegara. Beberapa waktu lalu saat berkunjung ke pantai ini, saya sempat bertemu dengan wisatawan dari Prancis. Mereka sengaja berlibur dengan jalur Prancis-Hongkong-Singapura-Bintan.

Namun, wisatawan mancanegara yang paling banyak berkunjung ke Pantai Trikora umumnya adalah dari Singapura, Malaysia, Korea dan Jepang.

Banyak Resort dengan Harga Terjangkau

Salah satu daya tarik dari Pantai Trikora adalah deretan resort yang menawan dengan harga yang relatif terjangkau. Bahkan ada resort yang harga per malamnya dibawah Rp500.000. Meski begitu fasilitasnya lumayan oke. Handuk, sabun mandi, sikat gigi, pasta gigi, dan sarapan tetap disediakan secara gratis.

Banyak resort dengan harga relatif terjangkau. | Foto Dokumentasi Pribadi.
Banyak resort dengan harga relatif terjangkau. | Foto Dokumentasi Pribadi.

Harga bermalam di resort-resort sekitar Pantai Trikora memang fluktuatif. Ada kalanya lebih tinggi, ada kalanya jauh lebih terjangkau. Tergantung, apakah kita berkunjung saat musim liburan, saat libur panjang, saat akhir pekan, atau saat hari-hari biasa kala tidak begitu banyak wisatawan.

Beragam fasilitas untuk pengunjung. | Foto Dokumentasi Pribadi.
Beragam fasilitas untuk pengunjung. | Foto Dokumentasi Pribadi.

Menariknya lagi, resort-resort di sekitar Pantai Trikora umumnya menawarkan fasilitas yang lengkap. Ada mushala, restoran, taman bermain anak, kolam renang, hingga fasilitas untuk bersantai dan berfoto mengabadikan keindahan resort maupun Pantai Trikora.

Bisa puas berfoto ria. | Foto Dokumentasi Pribadi.
Bisa puas berfoto ria. | Foto Dokumentasi Pribadi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun