Matahari masih menyisakan semburat jingga saat saya berangkat dari rumah menuju Harris Hotel Batamcentre, Batam, Kepulauan Riau, untuk mengikuti kegiatan tahunan Harris Day Fun Bike Fest 2017, Minggu (10/12). Saya bahkan sempat mengira datang terlalu pagi, namun tenyata saya sepertinya datang paling akhir dibanding peserta lain.
Menggowes menyusuri jalanan Kota Batam. | Dokumentasi Pribadi
Para peserta kegiatan tersebut ternyata sangat bersemangat. Menurut Cluster Marketing Manager Harris Batam, Dilla Bachmid, sejak pukul 05:15 WIB para peserta sudah mulai memadati areal Harris Hotel Batamcentre, lengkap dengan sepeda dan peralatan lain yang diperlukan.
Menggowes menyusuri jalanan Kota Batam. | Dokumentasi Pribadi
Mereka umumnya duduk-duduk sambil menikmati makanan ringan yang disiapkan panitia. Setelah itu, para peserta yang berjumlah sekitar 1.000 orang tersebut mengikuti senam zumba dan "Harris Move". Para peserta bergoyang hingga meloncat sehingga suasana terlihat semakin semarak.
Menggowes menyusuri jalanan Kota Batam. | Dokumentasi Pribadi
Tepat pukul 07:00 WIB para peserta mulai menggowes sepeda melintasi Bundaran BP Batam, lalu dilanjutkan ke Jalan Ahmad Yani. Para peserta terlihat kompak, mungkin karena itu acara
fun, bukan kompetisi. Mereka berkelompok menyusuri jalanan Kota Batam yang mulus dan luas.
Menggowes menyusuri jalanan Kota Batam. | Dokumentasi Pribadi
Seru dan MenantangJalan Kota Batam yang berbukit-bukit menjadi tantangan tersendiri bagi para peserta. Apalagi jarak yang ditempuh lumayan panjang, yakni 25 kilometer. Sehingga, peserta memang benar-benar harus menjaga stamina agar tidak sampai kehabisan tenaga sebelum sampai garis finish.
Manajemen Harris Batam saat mengumumkan CSR yang sudah disalurkan Harris Batam. | Dokumentasi Pribadi
Mungkin itu makanya, saat melewati tanjakan yang lumayan terjal, beberapa peserta ada yang memilih menuntun sepedanya dibanding harus memaksakan mengayuh. Hal tersebut seperti yang terlihat saat peserta melintasi Dam Mukakuning, Tanjakan Daeng, dan beberapa titik di Jalan Trans Barelang.
Meski jauh tak terlihat rasa letih di diri peserta. | Dokumentasi Pribadi
Meski demikian, peserta
Harris Day Fun Bike Fest 2017 termasuk tangguh. Mereka dapat mencapai garis finish --Harris Resort Barelang, lebih cepat dari perkiraan. Menariknya tak terlihat rasa letih. Mereka malah berseri-seri berfoto di titik akhir yang ditentukan panitia --termasuk para si peserta cilik yang masih berusia di bawah 12 tahun.
Menggowes menyusuri jalanan Kota Batam. | Dokumentasi Pribadi
Selain orang dewasa, acara tersebut memang diramaikan oleh goweser-goweser kecil yang masih duduk di bangku sekolah dasar. Ada satu anak perempuan yang sejak
start saya perhatikan. Ia begitu bersemangat mengayuh sepeda didampingi sang ayah. Saya sempat berpapasan dengan gadis kecil itu di beberapa titik.
Anak SD jagoan. Baru kelas empat sudah kuat bersepeda 25 kilometer. | Dokuemntasi Pribadi
Pertama di sekitaran Batamcentre, tak jauh dari garis
start, kemudian di sekitar Simpang Kara, lalu di
Orange Point Top 100 Batu Aji, kemudian di Jalan Trans Barelang, dan terakhir di Harris Resort Barelang, saat saya menunggu suami untuk dijemput kembali ke rumah usai seharian menonton para goweser menunaikan hobi mereka.
Saat berpapasan di Harris Resort Barelang saya sempat mengobrol sebentar dengan ayah si goweser cilik itu. Saya ingin memastikan apakah benar gadis kecil itu mengayuh sepeda dari Batamcentre hingga Barelang, jawabannya ternyata iya. Anak kelas empat SD tersebut bersepeda tanpa putus dari start hingga finish.
Dimeriahkan sepeda onthel juga. | Dokumentasi Pribadi
Sang ayah mengatakan, anaknya tersebut sudah terbiasa bersepeda sejak kelas satu SD. Sehingga, sekarang tidak lagi merasa berat untuk mengayuh sepeda dengan jarak yang cukup panjang. Terlebih mereka sekeluarga sudah membiasakan diri bersepeda secara berkala setiap akhir pekan.
Peserta berebut menjawab pertanyaan agar dapat hadiah. | Dokumentasi Pribadi
Bertabur Games dan Lucky DrawMengingat jarak yang lumayan jauh, peserta Harris Day Fun Bike Fest 2017 diberikan waktu istirahat pada kilometer ke-13 di orange point yang berlokasi di Mall Top 100 Tembesi. Saat sampai di tempat istirahat tersebut sebagian peserta ada yang langsung menyelonjorkan kaki hingga melepas dahaga dan mengganti ion tubuh yang hilang.
Tandatangan dulu di Harris Wall. | Dokumentasi Pribadi
Sebagian ada yang berkerumun mencoba peruntungan dengn menjawab pertanyaan-pertanyaan ringan yang dilontarkan panitia. Hadiahnya lumayan, mulai dari payung hingga hadiah menarik lain berupa souvenir khas Harris. Beberapa ada yang sibuk berfoto hingga mengantre untuk membubuhkan tanda tangan di Harris Wall.
Hati-hati kena serbuk jingga. | Dokumentasi Pribadi
Hampir semua peserta
Harris Day Fun Bike Fest 2017 meninggalkan jejak di kain putih yang dibentangkan panitia di
orange point tersebut. Mereka seolah tak ingin terlewatkan menjadi salah satu "pelaku sejarah" yang meramaikan kegiatan yang rutin diadakan Harris itu setiap tahun di beberapa kota di Indonesia, termasuk Batam.
Letih gowes, pulang naik angkutan ini. | Dokumentasi Pribadi
Ah,
Harris Day Fun Bike Fest 2017 memang seru. Saya yang sudah lama "puasa" bersepeda, jadi kembali tertarik ingin mengolah tubuh sambil jalan-jalan dengan sepeda. Apalagi menyusuri jalan panjang menuju salah satu icon paling terkenal di Kota Batam, Jembatan Barelang. Salam Kompasiana! (*)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Lihat Lyfe Selengkapnya