Mohon tunggu...
Luthfi Anggoro W
Luthfi Anggoro W Mohon Tunggu... Freelancer - Ya karyawan, ya penulis artikel. Hehehe

Ya karyawan, ya penulis artikel. Hehehe

Selanjutnya

Tutup

Home

10 Ide Desain Dapur Skandinavia dengan Nuansa Alami dan Modern

13 November 2022   10:41 Diperbarui: 13 November 2022   10:47 579
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Apa itu desain dapur Skandinavia? Seperti namanya, desain Skandinavia adalah desain konstruksi dengan nuansa negara-negara Skandinavia, yaitu Norwegia, Swedia dan Denmark. Gaya Skandinavia ini merujuk pada desain interior berukuran minimalis dengan suasana alami.

Untuk mencapai nuansa tersebut, penggunaan bahan-bahan natural tentu sangat dominan dalam pengaplikasiannya. Maka dari itu, berikut adalah 10 ide desain dapur Skandinavia dengan nuansa alami yang bisa Anda jadikan referensi.

10 Ide Desain Dapur Skandinavia dengan Nuansa Alami dan Modern

Desain Dapur Sederhana Minimalis

Sumber : instagram.com/kronfoto 
Sumber : instagram.com/kronfoto 

Desain dapur ini mengusung nuansa sederhana dengan ukuran dapur yang minimalis. Penggunaan kitchen set berwarna hijau tua tampak menonjol bersama backsplash motif keramik-keramik kecil membuat dapur tampak kalem. Pada bagian backsplash terdapat rak kayu yang dibiarkan tampil ekspos untuk memberikan kesan alami dan agak rustic.

Manfaatkan Perabotan Dapur untuk Dekorasi

Sumber : instagram.com/skovbon 
Sumber : instagram.com/skovbon 

Beberapa perabotan seperti mangkok, toples dan keranjang bisa Anda manfaatkan sebagai dekorasi dapur Skandinavia Anda. Sebisa mungkin carilah yang bermotif agar tampak bervariasi dan indah. Dan karena gaya Skandinavia memiliki nuansa alami, keranjang yang dipilih perlu berbahan alami pula untuk menguatkan kesan.

Berikan Nuansa Putih pada Dapur untuk Kesan Lebih Luas

Sumber : instagram.com/mrscarlissa 
Sumber : instagram.com/mrscarlissa 

Warna putih yang dominan akan memberi kesan ruangan yang lebih luas dan lega dari aslinya. Maka dari itu, penerapan tersebut bisa Anda tiru untuk desain dapur minimalis. Selain memberi warna putih, meminimalisir kehadiran sekat juga mampu membantu ruangan agar terasa lega. Seperti pada gambar di atas, desain dapur dan ruang makan tampak menyatu karena tidak adanya sekat.

Gunakan Lampu Gantung Metal untuk Kesan yang Berbeda

instagram.com/bjorkmanchristine 
instagram.com/bjorkmanchristine 

Lampu gantung metal biasanya identik dengan gaya Industrial, seperti desain dapur Industrial yang pernah kami tulis juga sebelumnya. Meski begitu, tidak ada salahnya dapur gaya Skandinavia diberi lampu gantung berbahan metal tersebut. Dengan menggantungkannya di dekat meja kayu warna cokelat tua, kesan alami nan elegan bisa Anda rasakan.

Bumbui Dapur Gaya Skandinavia dengan Perabotan Metalik

Sumber : julianliving_ 
Sumber : julianliving_ 

Tidak ada salahnya memberikan nuansa metalik pada dapur Skandinavia. Beberapa hal yang bisa Anda terapkan seperti ini adalah seperti penyimpanan bumbu, wastafel dan beberapa lainnya. Namun, tetap saja jangan lupakan unsur alami dapur Anda, seperti menaruh beberapa tanaman dan table top berbahan granit atau marmer.

Tonjolkan Nuansa Kayu pada Dapur Anda

Sumber : instagram.com/love_lives_here 
Sumber : instagram.com/love_lives_here 

Desain interior dengan nuansa kayu memang selalu berhasil memberi suasana alami di dalam rumah. Seperti desain dapur berikut ini, Anda bisa melihat betapa dominannya kayu pada dapur tersebut. Mulai dari table top kitchen set, perabotan, kabinet hingga rak yang berada di backsplash. Membiarkan beberapa bagian memiliki tampilan kayu ekspos membuat dapur tampak lebih sejuk.

Gunakan Dekorasi Typography untuk Dapur yang Lebih Aesthetic

Sumber : instagram.com/skovbon 
Sumber : instagram.com/skovbon 

Bisa dibilang, dekorasi typography merupakan teknik pembuatan dekorasi dengan beberapa kata atau kalimat di dalamnya. Gaya tulisan yang unik dan tampak hidup menjadi ciri khas dekorasi ini. Daripada menggunakan huruf-huruf dalam bentuk baku, dalam typography memanfaatkan bentuk huruf dan tulisan yang lebih luwes dan sesuai suasana yang ingin ditampilkan.

Dekorasi semacam itu akan membuat dapur Anda lebih aesthetic dan menarik. Variasikan kata-katanya untuk mempengaruhi suasana hati dan pikiran Anda agar lebih positif saat berada di dapur.

Tampilkan Kesan Hangat dengan Warna Cokelat yang Dominan

Sumber : instagram.com/keittiomaailma_espoo 
Sumber : instagram.com/keittiomaailma_espoo 

Ingin memasak dengan dikelilingi oleh nuansa hangat dan elegan? Anda bisa membuat dapur memiliki warna cokelat yang dominan. Warna cokelat ini bisa Anda terapkan pada kitchen set dan kabinet. Selain itu, perabotan berwarna cokelat yang seragam akan membantu Anda mencapai nuansa hangat tersebut.

Berikan Aksen Cokelat Alami dengan Latar Belakang Putih

Sumber : instagram.com/rumah_aila 
Sumber : instagram.com/rumah_aila 
Desain dapur minimalis memang cocok diberi warna putih yang dominan. Selain memberi kesan luas, warna putih yang dominan juga membuat dapur tampak lebih bersih. Meski begitu, tidak ada salahnya memberi dapur aksen warna alami cokelat untuk membuatnya bergaya Skandinavia. Dasar warna putih bisa membuat cokelat kayu alami lebih menonjol.

Desain Dapur Minimalis Skandinavia U Shape

instagram.com/diariodeunareforma 
instagram.com/diariodeunareforma 

Ada banyak cara membuat dapur yang nyaman pada ruangan minimalis, salah satunya adalah dengan mendesain dapur dengan kitchen set U shape. Ya, U shape akan membuat tiap sudut ruangan terpakai sehingga cocok sekali diterapkan pada desain dapur minimalis.

Jangan lupa warna putih yang dominan untuk memberi kesan dapur yang lebih lega dan bersih. Lantai, table top dan beberapa dekorasi yang dibiarkan memiliki tampilan kayu alami akan membuat desain dapur Skandinavia menjadi lebih menarik.

Nah, demikianlah artikel kami mengenai 10 ide desain dapur Skandinavia yang bisa Anda tiru dan terapkan. Nantikan artikel kami berikutnya. Jangan lupa cek artikel kami lainnya di sini!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Home Selengkapnya
Lihat Home Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun