Mohon tunggu...
Cryptotesa
Cryptotesa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Negeri Malang

Youtube : https://www.youtube.com/channel/UCKmJgWPvnF1QQw_OsAhHQLg

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Fenomena Rusaknya Lingkungan Hidup akibat Limbah PLTU

6 Juni 2021   15:53 Diperbarui: 6 Juni 2021   15:58 713
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Limbah yang tidak dibuang ke udara, akan dibuang ke tanah atau air. Akibatnya, lahan-lahan pertanian serta sumber air milik warga menjadi tercemar dan beresiko tidak dapat digunakan. Kemudian pembangunan PLTU Buleleng, Bali, juga memiliki dampak yang besar bagi masyarakat di sekitarnya. Menurut wawancara yang dilakukan oleh tim Watch Doc Image dalam film Sexy Killers (2019) kepada salah satu petani kelapa di sana, hasil panen yang sebelumnya mencapai 9000 butir kini setelah adanya PLTU hasil panen kelapa yang didapat hanya mencapai 2500 butir saja. Ia menjelaskan bahwa PLTU buleleng ini diyakini telah membawa dampak buruk bagi perkebunan kelapanya. 

Sementara itu, dampak yang dihasilkan dari limbah PLTU Buleleng juga dirasakan oleh masyarakat di sekitarnya. Sudah banyak sekali warga yang berobat ke dokter dengan gejala penyakit yang sama yaitu batuk-batuk. Senyawa pm2.5 yang merupakan limbah udara dari proses pengolahan batu bara di PLTU tersebut dapat masuk dalam paru-paru manusia dengan mudah dan dapat menyebabkan infeksi saluran pernafasan akut. Senyawa lain yang dihasilkan oleh limbah batu bara juga bersifat berbahaya bagi kesehatan manusia dan juga kelestarian lingkungan hidup di sekitarnya.

Namun dibalik dampak-dampak berbahaya yang dihasilkan oleh limbah PLTU seperti yang sudah dijelaskan di atas, listrik yang mengaliri rumah kita saat ini merupakan hasil dari pengelolaan pembangkit listrik yang ada di Indonesia termasuk juga PLTU. Dengan adanya pembangkit listrik tersebut, tingkat kesejahteraan masyarakat Indonesia juga semakin meningkat dari segi pendidikan, ekonomi, sosial, dan budaya. 

Pengelolaan limbah PLTU yang kurang baik sehingga memiliki dampak buruk bagi lingkungan hidup tersebut seharusnya dapat diminimalisir melalui peran masyarakat dengan mengurangi penggunaan listrik secara berlebihan. Kemudian pembangunan pembangkit listrik bertenga energi yang terbarukan seperti sinar matari jgua perlu untuk terus dikembangkan agar resiko dari pengaruh berbahaya yang dihasilkan oleh limbah batu bara dari PLTU dapat segera dihilangkan.

Adenia Qonitalillah (190751639613)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun