Puji Tuhan, berkat kemauan dan komitmen, ditambah lagi adanya waktu luang karena masa pandemi yang mengharuskan kita lebih banyak di rumah, akhirnya saya dapat meneribitkan sebuah buku dengan judul "Jalan Pulang."
Sebagaian orang mungkin berkata, menulis di kompasiana tidak mendapatkan apa-apa tetapi justru saya mendapatkan banyak hal yakni ilmu, pengalaman, dan juga tambahan penghasilan karena tulisannya dibukukan dan diedarkan. Itu semua bermula dari menulis di media online kompasina.
Kembangkan bakat di masa pandemi
Masa pandemi yang mengaharuskan kita menjaga jarak dan tinggal di rumah saja, bisa memberikan efek jenuh dan rasa bosan. Bagi mereka yang sudah terbiasa bepergian, berkumpul bersama, akan merasakan beban luar bisa jika harus mengisolasi diri, duduk diam di tempat.
Sebenarnya justru masa kini menjadi kesempatan emas untuk mengembangkan diri, berkreasi, mengaktulisasikan diri. Satu hal yang bisa dibuat adalah mengembangkan hobi.
Ada banyak hal yang bisa kita kembangkan, misalnya menulis, beternak ayam, memanfaatkan pekarangan rumah untuk menam sayur, atau juga mengusahakan kuliner dan dipasarkan online. Masing-masing kita boleh memilih apa yang pas untuk dikemangkan.
Saya sendiri memilih mengembangkan bakat menulis baik menulis di kompasiana maupun menerbitkan buku untuk diedarkan. Lumayan, selain ada kepuasan bathin, juga memanfaatkan waktu luang di masa pandemi covid 19.
Akhir
Ternyata masa pandemi membawa berkat tersendiri bagi mereka yang mau berusaha. Hal ini terbukti, sudah tiga ratusan buku yang beredar dari lima ratusan buku yang dicetak. Ada ilmu yang saya dapat tetapi juga ada tambahan berkat yang saya terima.
Masa covid memang menjenuhkan tetapi menulis di masa pandemi menggairahkan hidup, juga mendatangkan keuntungan. Kembangkan Bakat Menulis di Masa Covid, Atasi Kejenuhan dan Raih Keuntungan. Terimakasih kompasiana, dan terimaksih untuk teman-teman semuanya.