Selain memasak kalian bisa mengikuti kegiatan seperti gotong royong, kegiatan ini selalu di lakuakan oleh warga untuk menjaga kekompakan dan persaudaraan.Â
Gotong royong biasanya di laksanakan setiap minggu, kegiatannya adalah membersihkan lingkungan kampung.
Selain itu kalian akan lebih mengenal budaya lokal sekitar, setiap kampung memiliki budaya dan adat istiadat yang unik.Â
Kalian akan mengenal lebih jauh tentang kebudayaan, termasuk seni musik, seni tari dan cerita rakyat.
Selanjutnya kalian bisa berkunjung ke tempat bersejarah, banyak kampung yang memiliki tempat bersejarah seperti candi, rumah adat, atau makam pahlawan.Â
Mengunjungi tempat-tempat ini bisa menambah pengetahuan dan wawasan kalian.
Terakhir kalian lebih banyak santai dan menikmati waktu, jangan lupa untuk abadikan setiap momennya.Â
Dengan pengalam yang saya tulis diatas semoga menginspirasi kalian untuk memilih tempat liburan yang asik sekaligus produktif.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H