Mohon tunggu...
Cokorda Agung Wibowo
Cokorda Agung Wibowo Mohon Tunggu... Dosen - lecturer, Marketer, Public Speaker, Content Creator

Memberi apapun yang bermanfaat~

Selanjutnya

Tutup

Analisis

Fenomena Krisis Kepercayaan Masyarakat pada Pilkada 2024

27 November 2024   16:45 Diperbarui: 27 November 2024   16:45 13
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bentuk krisis kepercayaan terhadap cagub dan cawagub di Prov. Banten hari ini (Sumber: twitter @satria_gigih)

Momen setelah pencoblosan Pilkada 2024 hari ini, tidak sedikit bentuk fenomena krisis kepercayaan terhadap calon kepala daerah yang semakin terasa di kalangan masyarakat. Beberapa nama calon yang sebelumnya dianggap potensial kini dipertanyakan kredibilitasnya. Hal ini mencerminkan betapa pentingnya transparansi dan rekam jejak dalam membangun kepercayaan publik.

Sebagai masyarakat yang cerdas dan kritis, sudah saatnya kita tidak hanya tergoda oleh janji-janji manis, tetapi juga melakukan riset mendalam tentang para calon. Siapa mereka? Apa latar belakangnya? Bagaimana track record mereka? Pertanyaan-pertanyaan ini seharusnya menjadi prioritas dalam menentukan pilihan kita.

Bentuk krisis kepercayaan terhadap cagub dan cawagub di Prov. Banten hari ini (Sumber: twitter @satria_gigih)
Bentuk krisis kepercayaan terhadap cagub dan cawagub di Prov. Banten hari ini (Sumber: twitter @satria_gigih)

Fenomena ini tentunya bukan tanpa alasan. Berita tentang korupsi, penyalahgunaan kekuasaan, dan skandal politik lainnya, membuat kita lebih skeptis terhadap figura-figura yang akan memimpin daerah kita. Rasa skeptis ini merupakan reaksi alami dari banyaknya pengalaman pahit yang kita alami. Oleh karena itu, penting bagi para calon untuk proaktif dalam membangun kepercayaan, bukan hanya melalui kampanye namun juga melalui tindakan nyata!

Mari kita bersama-sama memilih calon-calon yang berintegritas, transparan, dan bertanggung jawab. Kita memiliki tanggung jawab untuk memilih pemimpin yang benar-benar mencerminkan aspirasi dan kebutuhan kita sebagai masyarakat.

Bentuk krisis kepercayaan terhadap cagub dan cawagub di Prov. Banten hari ini (Sumber: twitter @satria_gigih)
Bentuk krisis kepercayaan terhadap cagub dan cawagub di Prov. Banten hari ini (Sumber: twitter @satria_gigih)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun