Mohon tunggu...
Coach Nyoman
Coach Nyoman Mohon Tunggu... -

Coach nyoman,adalah seorang pelatih sukses yang telah berbicara tentang pengembangan diri, kepemimpinan, bisnis, impian dan menebarkan semangat didepan ribuan orang di berbagai daerah di seluruh Indonesia. Dalam bidang bisnis, Coach Nyoman Sukadana telah memberikan perhatian yang besar bagi perkembangan industri kecil dan menengah, hal ini dibuktikan dengan semangatnya dalam membagikan inspirasi sukses bagi peserta seminarnya di beberapa kota besar seperti Jakarta, Batam, Jogjakarta dan Denpasar. Situs pribadi: bukucoachnyoman.com/

Selanjutnya

Tutup

Money

Marketing with Love

19 April 2013   08:15 Diperbarui: 24 Juni 2015   14:58 184
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Marketing dengan cinta berarti berusaha untuk selalu berbuat yang baik untuk diri sendiri dan juga orang lain, baik itu distributor, partners, karyawan dan yang lainnya. Kenapa? Karena bersama merekalah bisnis itu akan tumbuh dan besar.

Di era dimana kehadiran product sejenis dengan produk kita sudah tidak terhindarkan, maka hanya ada satu jalan sebagi jalan pemenang yaitu mencintai pelanggan kita sepenuh hati. Memenangkan hatinya dan mereka akan membicarakan produk anda dimana – mana layaknya seorang marketer handal.

Kenapa pelanggan anda harus dimenangkan hatinya? Karena pelangganlah bagian terpenting dari bisnis anda, dan pada saat anda memperlakukannya dengan cinta kasih dan penuh ketulusan maka yang akan kembali kepada anda sebagai pemilik bisnis adalah keberhasilan dan kesuksesan.

Cinta adalah hubungan timbal balik, dalam hal bisnis hubungan itu terjadi antara perusahaan dengan pelanggan. Ketika kita mampu memberikan sesuatu yang membuat hati pelanggan terpikat dan terpesona kepada kita pelanggan anda akan semakin merasakan keterikatan emosional dan menjadikan anda sebagai bagian yang tidak terpisah dalam hidupnya.

Mereka akan selalu merujuk kepada Anda pada saat mereka dihadapkan pada kebutuhan yang berkaitan dengan produk anda. Dengan cinta semua akan lebih bergairah, pelanggan akan memiliki loyalitas yang tinggi, staff anda akan memiliki semangat kerja yang maksimal dan andapun akan mencapai kesuksesan holistik.

Dalam marketing dengan cinta, jadikanlah pelanggan sebagai bagian dari team kita. Libatkanlah pelanggan Anda dan besarkanlah mereka. Maksud dari kata membesarkan mereka adalah bahwa produk yang mereka beli dari kita harus mampu melengkapi kebutuhan mereka untuk bertumbuh.

Jadi apakah Anda memberikan cinta kepada pelanggan Anda?

Salam

Coach Nyoman

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun