Agar anak terhindar dari perilaku bullying, terdapat beberapa hal yang bisa dilakukan oleh orang tua dan guru-guru untuk mendidik anak atau siswanya :
1. Memberikan pemahaman kepada anak tentang bullying agar mereka tidak menjadi pelaku ataupun korban bullying
2. Senantiasa berkomunikasi dengan anak tentang aktivitas sehari-harinya dan juga mengenal siapa saja teman-temannya
3. Membantu meningkatkan kepercayaan diri sang anak agar mereka bisa mendapatkan lebih banyak teman dan terhindar dari perilaku bullying
4. Berperilaku baik sebagai contoh bagi sang anak agar mereka tidak menjadi pelaku bullying
Tak hanya bagi orang tua dan guru saja, namun ada beberapa hal yang bisa dilakukan oleh diri sendiri agar terhindar dari perilaku bullying :
1. Menjalin relasi yang baik
Umumnya seseorang yang menjadi korban bullying adalah karena dia selalu sendiri dan tidak memiliki teman. Maka menjalin relasi ini menjadi pilihan yang tepat agar terhindar dari perilaku bullying. Dengan menjalin relasi, maka pelaku bullying tidak akan serta merta melakukan bullying karena sadar korban memiliki banyak teman yang akan menolongnya ketika di-bully
2. Menumbuhkan rasa percaya diri
Biasanya pelaku bullying akan merasa puas dan berkuasa ketika korban menunjukkan rasa takutnya. Dengan rasa percaya diri, pelaku bullying akan merasa malas dan berpikir dua kali untuk melakukan bullying kepada orang yang berani dan memiliki rasa percaya diri
3. Melapor kepada pihak yang berwenang