Mohon tunggu...
Citra Rahmayani
Citra Rahmayani Mohon Tunggu... Guru - Guru Bimbingan dan Konseling SMA Negeri 7 Palu

"Seorang pendidik yang ingin menambah ilmu demi anak bangsa"

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Jurnal Refleksi Dwi Mingguan Modul 1.3

18 September 2023   07:17 Diperbarui: 18 September 2023   08:38 203
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Asalamualaikum bapak/ibu guru hebat...

saya Citra Rahmayani, calon guru penggerak angkatan 9 kota palu provinsi sulawesi tengah. Pada kesempatan kali ini saya akan menulis Jurnal Refleksi Dwi Mingguan pada modul 1.3 tentang visi guru penggerak. Jurnal ini dibuat untuk melakukan refleksi diri setelah mengikuti sebuah kegiatan pendidikan, hal ini merupakan salah satu tugas yang harus dibuat oleh CGP setiap dua minggu. 

Kali ini saya akan merefleksikan kegiatan-kegiatan pada pendidikan guru penggerak yang sudah dilalui, terkhusus pada modul 1.3 mengenai visi guru penggerak. Kegiatan menulis jurnal ini menggunakan model 4p yaitu : Peristiwa, perasaan, pembelajaran dan penerapan.

  • Peristiwa

Pada modul 1.3 ini saya baru mempelajari materi mulai dari diri, eksplorasi konsep dan BAGJA. Namun sebelumnya pengajar praktik saya sudah melakukan pendampingan, dalam pendampingan tersebut ada banyak hal yang direfleksi seperti kegiatan apa saja yang sudah saya lakukan selama 1 bulan setelah mengikuti CGP, apa saja hal yang sudah diterapkan disekolah dan apa saja yang kekhawatiran yang saya rasakan dalam mempraktekkan ilmu dari pendidikan CGP disekolah saya. Dari Kegiatan pendampingan inilah yang menjadi salah satu motivasi saya dalam membuat suatu visi secara pribadi untuk meningkatkan kualitas peserta didik kedepannya, yang mana visi yang berpihak terhadap murid ini merupakan hal besar yang kita harapkan akan terjadi dimasa yang akan datang. Seorang pendidik harus mampu membuat visi yang jauh melampaui zamannya, bukan hanya sekedar berperan dalam mentrasfer ilmu namun kita juga harus bisa dalam menyukseskan anak dalam menggapai cita-citanya.


Pendampingan oleh pengajar praktek ini dilaksanakan oleh ibu Umdatul Musyaroh, S.Pd atau sering disapa Umdatul pendampingan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 14 September 2023 selama 3 jam dari pukul 09:00 sampai 12:00, dalam pendampingan ini saya juga diberikan penguatan-penguatan, arahan, dan masukan bagi kemajuan CGP dalam menerapkan pendidikan KHD dilungkungan sekolah. Setiap kendala yang saya alami selalu mendapat masukan dari ibu Umdatul dimulai dari merencanakan pembaruan model-model konseling disetiap pemberian layanan, agar terwujud visi dengan melakukan proses perubahan menggunakan paragdigma Inkuiri Apresiasif (IA). 

Paragdigma IA merupakan pendekatan managemen perubahan yang kolaboratif dan berbasis kekuatab, dengan menggunakan prinsip utama psikologi positif dan pendidikan positif. Pendekatan IA disekolah dimulai dari mengidentifikasi hal-hal baik yang sudah ada, mencari berbagai cara agar hal baik tersebut dapat dipertahankan serta mengadakan strategi untuk mewujudkan perubahan ke arah yang lebih baik lagi. Pendekatan IA diterapkan dengan melalui tahapan-tahapan BAGJA yaitu B-uat pertanyaan, A-ambil pelajaran, G-ali mimpi, J-abarkan rencana dan A-tur eksekusi.

Dan pada hari Sabtu 16 september 2023 saya mengikuti lokakarya 1 di SDN Model Terpadu Madani dari pukul 08:00 sd 16:00 WITA. Dalam lokakarya tersebut saya mendapat pembelajaran tentang menggerakkan komunitas praktisi, Penerapannya  setiap CGP diharapkan mampu membuat komunitas praktisi disekolahnya dan komunitas itu yang memainkan peran, mamujukan sekolah dan program CGP dapat ditindak lanjuti. Kegiatan ini didampingi ibu umdatul sehingga kegitan tersebut berjalan dengan lancar.

  • Perasaan

Perasaan saya saat mengikuti kegiatan-kegiatan tersebut sangat bahagia dan semakin termotivasi dalam menjalankan pendidikan guru penggerak, selain itu saya juga bersemangat dalam menerapkan visi saya sebagai guru penggerak. Saya berupaya menjalankan rencana perubahan yang sudah direncanakan. Semangat dan motivasi ini akan membuat budaya positif dalam menjalankan prakarsa perubahan sehingga visi saya akan terwujud.

  • Pembelajaran

Setelah menjalani pembelajaran diatas saya dapat mengetahui bahwa dalam memimpin perubahan positif harus memiliki strategi yang terencana dan emahami inkuiri apresiasif sebagai paradigma serta menggunakan tahapan BAGJA sebagai model managemen perubahan. Melakukan perubahan yang positif tidak selalu diawali dengan mengidentifikasi permasalahan yang ada, tetapi memfokuskan pada kekuatan yang dimiliki, sehingga pemikiran kita dialihkan pada pemikiran yang positif.

  • Penerapan

Saya akan berusaha menerapkan dan mewujudkan visi saya yaitu "mewujudkan peserta didik yang kompeten, mandiri,bernalar kritis, menjadi pemimpin yang bijaksana sesuai dengan profil pelajar pacasila". Dan menerapkan prakrsa yang telah saya rumuskan yakni "Pelayanan bimbingan dan konseling yang menyenangkan", saya merencanakan ini melalui pembelajaran BAGJA dan saya juga akan terus berinovasi dalam mengembangkan ide dalam pemberian layanan. oleh karena itu saya harus melakukan kolaborasi dengan rekan sejawat dan pihak sekolah untuk mewujudkan visi dan prakarsa perubahan saya sebagai guru penggerak serta menjadi teladan disekolah yang berpihak terhadap murid.

Sekian, Salam guru penggerak..!!!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun