Suatu hari ada seseorang yang menelepon saya untuk menanyakan beberapa hal. Diantara pertanyaan yang ia ajukan adalah, dimanakah tempat di Indonesia yang menjadi wish list atau tempat berlibur yang sangat ingin saya kunjungi? Saat itu satu nama kota langsung terlintas di benak saya: Tomohon.
Saya cukup sering bercerita kepada orang-orang terdekat saya, betapa saya ingin sekali kesana. Meski sebagian teman dan keluarga saya tidak tahu Tomohon ada dimana. Tapi saya selalu bersemangat untuk bercerita tentang Tomohon.
Tomohon adalah salah satu kota yang ada di Sulawesi Utara. Letaknya sekitar 25 KM dari kota Manado. Jika Bandung, ibu kota Jawa Barat biasa diistilahkan Kota Kembang, maka kota yang memiliki ‘Pasar Ekstrim’ ini dikenal dengan nama Kota Bunga. Bunga disini mimiliki makna yang sebenarnya karena setiap sudut kota ini memang dipenuhi dengan bunga beraneka ragam. Kota yang memiliki bentang wilayah bergunung dan berbukit ini juga setiap tahun mengadakan Festival Bunga Internasional (Tomohon International Flower Festival/TIFF) yang di tahun 2016 ini diadakan di bulan Agustus lalu.
Nah, jika suatu hari nanti saya mendapat kesempatan untuk berkunjung kesana, kurang lebih inilah daftar peralatan elektronik yang mesti saya bawa..
1.Smartphone
2.Power bank
Sebelum pergi jangan lupa isi daya baterai smartphone dan juga power bank hingga penuh sehingga kita dapat lebih lama saat menggunakannya.
3.Kamera Digital
4.Netbook/Laptop
5.Terminal Listrik
Ini juga peralatan elektronik yang penting untuk dibawa. Kita jadi tidak perlu khawatir jika di satu tempat colokan yang tersedia telah habis dipakai orang lain, kita cukup meminta izin untuk memasang terminal listri yang kita bawa, lalu memanfaatkan sumber listrik yang sama bersama orang yang sebelumnya memakai plug sendiri.
Itulah peralatan elektronik yang wajib saya bawa saat traveling. Saya adalah seorang pecinta alam dan senang berkebun alias gardening. Kota Tomohon menjadi tujuan wisata yang wajib saya kunjungi. Meski hingga saat ini saya belum pernah pergi kesana karena ongkos yang diperlukan cukup mahal, namun saya selalu berharap semoga suatu hari nanti bisa kesana.. aamiin.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H