Sering kita dengar ada istilah wanita selalu benar. Memang, kalimat tersebut kerap dijadikan ucapan kaum pria saat ada miskomunikasi hingga perselisihan dengan lawan jenisnya.
istilah itu memang tak terbantahkan, lantaran banyak terngiang-ngiang di telinga pria ketika beradu pendapat dengan pasangannya.
Berbeda dengan kaum pria yang mungkin lebih terdengar kalimat "mengalah" bagi pasangannya. Satu kemungkinan diantaranya memang Wanita dapat diidentikan dengan perasaan. Terbukti, kebanyakan wanita kerap bersedih hingga tak sedikit mengeluarkan air mata pasca addu argumen dengan pasangannya.
Meskipun tidak semua wanita seperti itu, sering ditemui secara langsung hingga merasakan pengalaman sendiri.
Bagi yang sudah menikah, mungkin akan memaklumi dan membenarkan kalimat "Wanita Selalu Benar". Kenapa demikian, dalam satu hubungan rumah tangga suami istri, perbedaan pendapat hingga perselisihan tak bisa terhindarkan.
Maklum saja, kebanyakan di Indonesia, Wanita dapat dikatakan memiliki peran jauh lebih banyak dibanding kaum pria.
Contohnya, mengurus rumah tangga, mengatur urusan dapur, antar jemput anak sekolah hingga bersih-bersih dan lain sebagainya. Sedangkan kaum pria lebih fokus ke sektor pendapatan ekonomi keluarga.
Satu hal itu saja mampu menjawab istilah diatas terjawab. Secara logika, wanita jauh lebih mengalami tingkat stress, kesabaran dan ketelitian yang ekstra dibanding kaum pria.
Kendati demikian, bukan berarti wanita dapat diartikan fokus sebagai pembantu rumah tangga. Hanya saja, banyak diantaranya menjadi sebuah kebiasaan di Indonesia bahwa setelah menikah, wanita lebih sering melakukan aktivitas di rumah.
Lantas, benarkah kalimat "Wanita Selalu Benar" dapat terbukti secara ilmiah?
Jika hal itu terbukti, bagaimana dengan pria?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H