3) Menerima undangan sekolah lain menjadi Narasumber tentang Penulisan PTK maupun Pengembangan Literasi
4) Mengikuti kegiatan penulisan buku
Keterangan:penulis beberapa kali mengikuti kegiatan Diklat Penulisan Buku, salah satunya yang diselenggarakan oleh Media Guru Indonesia.
Beberapa iktiyar keteladanan tersebut pada akhirnya membawa hikmah baik untuk pribadi penulis maupun teman-teman sejawat. Hikmah tersebut antara lain:
- Saya bisa naik pangkat dari IV a ke IV b. Sekarang sambil menunggu masa purna yang kurang dari dua tahun, sedang berjuang untuk bisa naik ke IV c.
- Terinspirasi menulis Buku Fiksi dalam bentuk Novel dengan Judul Di Atas Sajadahku, Kutemukan Jodohku. Buku tersebut sudah naik cetak, sekarang sedang menunggu dikirim ke alamat penulis.
- Sudah ada dua teman yang mengikuti jejak penulis naik ke golongan IV b. Bahkan salah satu teman sudah berjuang naik ke IV c
- Sudah bisa mengajak sekitar 14 guru menulis PTK dan diseminarkan secara bersama-sama di Universitas Negeri Tidar di Magelang.
- Sudah ada beberapa teman yang naik golongan dari III d ke IV a.
- Teman sebangku di kantor memasukkan saya di Kompasiana. Maka sejak 30 Januari 2021 saya dapat bertegur sapa dengan teman-teman kompasianer. Sejak di Kompasiana penulis banyak mendapat tambahan wawasan dan pertemanan.
Demikian sekilas iktiyarku membangun personal branding di tengah teman-teman sejawat dengan menjauhkan diri dari keteladanan retorika.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H