Tablet tersebut tidak dapat digunakan untuk siswa dan siswi dikarenakan lingkungan yang tidak memungkinkan juga. Lingkungan SD tersebut tidak mendapatkan jaringan internet, sehingga Tablet bantuan pemerintah juga tidak dapat digunakan untuk kegiatan belajar mengajar serta daerah tempat SDN Dukuh berada tidak begitu aman untuk penyimpanan Tablet tersebut.
Orang tua salah satu siswa di SDN Dukuh tersebut tetap bersyukur dengan keadaannya, karena anak nya masih dapat bersekolah dengan baik meskipun fasilitas yang dimiliki sekolah tersebut kurang memadai.Â
Para siswa dan siswi SDN Dukuh juga tetap senang dan bersemangat dalam bersekolah. Hal-hal tersebut justru membuat mereka senang karena bisa melewati itu semua bersama teman-teman.
"Mudah-mudahan pemerintah bisa memperhatikan sekolah-sekolah yang terpencil", ucap Ibu Dian selaku guru SDN Dukuh yang sudah berkerja selama 14 tahun lamanya. Harapan Ibu Dian dan guru-guru lainnya begitu besar kepada pemerintah, karena mereka juga sering mengajukan proposal kepada pemerintah untuk mengembangkan fasilitas yang ada di SDN Dukuh ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H