Mohon tunggu...
Cinda KhansaArroiffah
Cinda KhansaArroiffah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Diponegoro Semarang

Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro 2021/2022

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Undip Kenalkan Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR!)

10 Agustus 2022   16:44 Diperbarui: 10 Agustus 2022   17:08 198
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kaligentong (23/7/2022), Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat atau LAPOR! merupakan suatu inovasi sistem layanan pengaduan publik yang dikelola dan dikembangkan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Kantor Staf Presiden, dan Ombudsman Republik Indonesia dalam rangka mewujudkan kebijakan "no wrong door policy". 

Dengan adanya LAPOR! menjadikan setiap warga negara dapat mengakses layanan aspirasi dan pengaduan akan pelayanan publik dengan mudah karena seluruh aduan, aspirasi, maupun informasi dari masyarakat menjadi terintegrasi dalam satu layanan. Hal ini dapat berdampak signifikan terhadap peningkatan partisipasi masyarakat dan peningkatan kualitas pelayanan publik. 

Pemanfaatan teknologi informasi berupa inovasi-inovasi seperti halnya dengan perwujudan LAPOR!, juga sejalan dengan tujuan dari Desa Cerdas atau Smart Village sebagai arah Pembangunan Nasional 2020-2024 yakni untuk mewujudkan transformasi pemanfaatan teknologi dalam rangka meningkatkan kualitas layanan pemerintahan maupun sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat yang inklusif dan berkelanjutan.

Desa Kaligentong, Kecamatan Gladagsari, Kabupaten Boyolali sebagai salah satu dari 350 Desa Lokus Desa Cerdas pada tahun 2021 oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi sedang berupaya mewujudkan smart village dengan masyarakat cerdas, ekonomi cerdas, tata kelola cerdas, lingkungan cerdas, kehidupan cerdas, dan mobilitas cerdas. 

Namun, upaya perwujudan Desa Kaligentong sebagai Desa Cerdas sendiri terhambat oleh beberapa faktor, salah satunya ialah kurangnya kesadaran masyarakat akan penggunaan inovasi teknologi informasi maupun digitalisasi. 

Oleh sebab itu, pada 23-24 Juli 2022 dilaksanakan program monodisiplin "Gerakan Masyarakat Sadar Digitalisasi Layanan Aspirasi dan Pengaduan Publik melalui LAPOR!" yang mengajak masyarakat memahami pentingnya digitalisasi layanan aspirasi dan pengaduan secara daring untuk meningkatkan partisipasi publik, serta turut serta mengembangkan Program Desa Cerdas di Desa Kaligentong agar mewujudkan masyarakat yang sadar akan pentingnya digitalisasi pengaduan dan aspirasi dalam pelayanan publik.

Pelaksanaan program ini melalui kegiatan sosialisasi secara door to door kepada sepuluh masyarakat di RT 01/RW 01, Dukuh Tegalsari, Desa Kaligentong agar dapat memberikan pemahaman secara lebih mendalam.

 Masyarakat sasaran kegiatan sangat antusias dengan kegiatan sosialisasi ini, karena pengaduan mengenai pelayanan publik melalui LAPOR! masih sedikit diketahui oleh masyarakat. 

Sebagai luaran dari program serta sebagai media tambahan informasi pelaksanaan sosialisasi, masyarakat sasaran diberikan leaflet dan poster 'Suarakan Aspirasi dan Aduanmu' yang berisi penjelasan umum terkait LAPOR!, kanal-kanal untuk mengakses LAPOR!, cara melaporkan pengaduan publik yang baik, hingga ranah yang bukan termasuk kewenangan LAPOR!. 

Diakhir pelaksanaan sosialisasi, masyarakat sasaran diberikan form penilaian atas kegiatan sosialisasi sebagai umpan balik dan evaluasi melalui Google Form. 

Selain diberikan evaluasi penilaian, masyarakat sasaran juga diberikan soal simulasi cara mengadukan pelayanan publik dengan baik dan benar. 

Hasil penilaian oleh masyarakat sasaran diketahui bahwa secara keseluruhan kegiatan sosialisasi dinilai sangat baik, dengan penilaian lain berupa materi yang disampaikan sangat mudah untuk dipahami, program yang disampaikan sangat bermanfaat, kemudian penilaian isi leaflet dan poster sangat menarik untuk dibaca, sangat mudah dipahami, dan menambah pengetahuan masyarakat sasaran.

Pelaksanaan sosialisasi Gerakan Masyarakat Sadar Digitalisasi Layanan Aspirasi dan Pengaduan Publik. Dokpri
Pelaksanaan sosialisasi Gerakan Masyarakat Sadar Digitalisasi Layanan Aspirasi dan Pengaduan Publik. Dokpri

"Terima kasih atas sosialiasinya, sangat berguna bagi kami orang awam yang mau mengadukan berbagai permasalahan yang berkaitan dengan pelayanan." Ujar Ibu Ambar, selaku masyarakat sasaran kegiatan sosialisasi.

Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini, masyarakat di Dukuh Tegalsari, Desa Kaligentong dapat mengetahui pentingnya menyuarakan aspirasi dan pengaduan publik, 

bentuk pelaporan pengaduan publik dan aspirasi yang baik dan benar dalam kanal-kanal LAPOR!, serta tergerakkan untuk meningkatkan partisipasinya dalam menuangkan aspirasi dan pengaduan publik ke wadah yang tepat agar setiap pelayanan publik dapat meningkat kualitasnya.

Dokpri
Dokpri
Leaflet sebagai luaran program. Dokpri
Leaflet sebagai luaran program. Dokpri

Penulis: Cinda Khansa Arroiffah

Jurusan/Fakultas: Ilmu Pemerintahan/Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Dosen Pembimbing Lapangan: Dr. Khairul Anam, S.Si., M.Si.

Lokasi KKN: Desa Kaligentong, Kecamatan Gladagsari, Kabupaten Boyolali

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun