Mohon tunggu...
Christanty Putri Arty
Christanty Putri Arty Mohon Tunggu... Administrasi - Ibu Rumah tangga , freelance

Happy Lady | Blogger|buzzer|http://www.omahantik.com | @cputriarty

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Gerakan Mengantar Anak di Hari Pertama Masuk Sekolah Menjadi Booster Baru Si Kecil

31 Juli 2016   21:46 Diperbarui: 31 Juli 2016   23:21 117
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Semangat baru anak-anak di hari pertama masuk sekolah

Tanpa pesimis saya dan suami mulai merencakan strategi simpel ini jelang hari pertama sekolah dengan semangat, diantaranya meliputi :

1. Eksplore lingkungan sekolah

Kegiatan mengeksplore lingkungan sekolah yang baru tentunya tidak terlepas dari tujuan untuk lebih mengenalkan lingkungan sekitar sekolah yang dipilih. Dengan begitu anak akan merasa lebih mengetahui situasi dan lingkungan yang akan menjadi tempat bermain sekaligus belajar bersama.

2. Kenalkan pada para pendidik sekolah

Dengan mengajak si kecil datang dan berkenalan terhadap para pendidiknya lebih awal pada sekolah yang menjadi pilihan setidaknya akan lebih mengakrabkan hubungan kedekatan antara siswa dan guru. Sehingga anak tidak perlu merasa takut dan menganggap sekolahan dan guru sebagai tempat terpercaya belajar di lingkungan sekolah.

3. Ajak Anak Melihat Aktifitas Sekolah

Kepentingan anak jika sampai mengetahui sejumlah aktifitas di sekolah supaya bisa mempengaruhi positif anak-anak untuk sekolah lebih semangat. Kejadian ini saya alami lantaran saya dan suami sering melewati lingkungan sekolah TK ini yang rutin latihan drumband  setiap sore hari. Sehingga putri saya jadi tertarik untuk bisa bermain drumband si sekolah tersebut.

4. Libatkan Anak Berburu Perlengkapan Sekolah

Kegiatan melibatkan anak berburu atau mencari perlengkapan sekolah akan menjadi momen yang luar biasa. Karena anak merasa dipercaya dalam memilih perlengkapan sekolah yang sesuai keinginan. Hal tersebut bisa menjadikan anak-anak lebih bersemangat menyambut ajaran baru sekolah.

5. Latih komunikasi baik

Mengajari anak dengan cara komunikasi yang baik akan mendorong anak nantinya bisa jelas mengungkapkan perasaan dan pemikirannya pada orang luar selain keluarga. Latih komunikasi  sederhana secara telaten mendorong anak lebih mudah mengucapkan perkataan dan sikap hormat. Semisal ucapan terima kasih, minta maaf ataupun kata tolong. Sehingga nantinya di sekolah anak tidak hanya menunjukkan rasa ketidaknyamanan hanya dengan menangis rewel dsb.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun