Sayangnya langkah Zhang Zhizhen ini harus terhenti di putaran ketiga, setelah kalah dari Rinky Hijikata (Australia) 3-6, 3-6, 6-4, 3-6. Namun demikian ini merupakan penampilan terbaik Zhizhen di level turnamen mayor, menyamai capaiannya di France Open 2023 yang mencapai putaran ketiga, setelah di Australian Open dan Wimbledon terhenti di putaran pertama.
Sementara itu di sektor tunggal putri, dua petenis unggulan 10 besar telah gugur di putaran pertama. Petenis putri Yunani Maria Sakkari yang merupakan unggulan ke-8 harus mengakui keunggulan petenis Spanyol ranking 71 WTA, Rebeka Masarova dengan skor 4-6, 4-6. Masarova sendiri akhirnya terhenti di putaran kedua usai dikalahkan Anna Karolna Schmiedlova (Slovakia) 6-7(0-7), 6-2.
Petenis unggulan putri lainnya yang gugur adalah Caroline Garcia yang merupakan unggulan ke-7, petenis Perancis ini harus mengakui keperkasaan petenis putri Tiongkok Wang Yafan 4-6, 1-6. Sayangnya langkah Wang Yafan harus terhenti di putaran kedua setelah tak mampu melewati hadangan Katie Boulter (Inggris) 7-5, 1-6, 4-6.
Setelah beberapa nama petenis putra dan putri unggulan di 10 besar turnamen yang telah gugur, perjalanan petenis unggulan di 10 besar yang tersisa hingga memasuki putaran ketiga ini masih cukup mulus, namun bukan berarti tidak akan ada lagi kejutan. Turnamen sekelas Amerika Serikat Terbuka selalu saja memberi energi yang kuat bagi petenis non unggulan untuk membuat kejutan, menarik untuk kita tunggu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H