Mohon tunggu...
Chaerul Sabara
Chaerul Sabara Mohon Tunggu... Insinyur - Pegawai Negeri Sipil

Suka nulis suka-suka____

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Hasil 3 Liga Top Eropa, PSG, Bayern Tersendat, Napoli Berjaya

20 Maret 2023   13:03 Diperbarui: 20 Maret 2023   13:06 201
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bayern Muenchen harus tergusur dari puncak klasemen Bundesliga, menyusul hasil buruk yang mereka raih di kandang Bayer Leverkusen. Die Roten harus menyerah dari comeback gemilang skuad yang berjuluk Werkself dengan skor 2-1, lewat dua gol penalti Exequiel Palacios.

Bayern memulai pertandingan dengan sedikit lambat. Tim tuan rumah beberapa kali coba mengancam ke arah gawang Yann Sommer di 15 menit pertama. Tetapi publik di stadion Bay Arena yang dulu dikenal dengan nama Stadion Ulrich-Haberland dibuat terdiam setelah tim tamu kemudian memimpin permainan, melalui upaya Joshua Kimmich yang terdefleksi oleh pemain Leverkusen di menit ke-22.

Tetapi pasukan Julian Nagelsmann harus gigit jari tak mampu memaksimalkan keunggulan mereka di separuh pertandingan. Kecerobohan unit pertahanan mereka yang memberikan dua penalti bagi tim tuan rumah menjadi petaka.

Penalti pertama didapatkan Tim tuan rumah 10 menit setelah babak kedua dimulai, setelah Amine Adli dilanggar oleh Benjamin Pavard.
Exequiel Palacios yang maju sebagai eksekutor dengan tenang mengecoh Yann Sommer dengan melepaskan tembakan mendatar ke sisi kanan gawang Bayern.

Tuan rumah kembali mendapatkan hadiah penalti di menit ke-72. Penalti ini didapatkan setelah lagi-lagi Amine Adli dilanggar di kotak terlarang, kali Dayot Upamecano yang melakukan tekel ceroboh hingga wasit kembali menunjuk titik putih untuk Leverkusen. Palacios kembali tampil sebagai eksekutor penalti, ia dengan tenang mengirim bola ke sisi kiri gawang Bayern, meski Yann Sommer bisa menebak arah bola tapi ia tak mampu menepisnya. 2-1 pasukan FC Hollywood tertinggal.

Pasukan Xabi Alonso sukses mempertahankan keunggulan mereka hingga peluit akhir pertandingan ditiupkan wasit, meski Bayern Muenchen terus mencoba mencari gol balasan, sayangnya peluang yang diperoleh Kingsley Coman dan Matthijs de Ligt masih terbuang percuma.

Bayern Muenchen (52) tertinggal satu poin di belakang pemuncak klasemen Borussia Dortmund (53), yang menghancurkan Cologne 6-1 pada laga hari Sabtu. Kedua tim yang merupakan rival Bundesliga akan bertemu dalam laga Klassiker yang berpotensi menentukan gelar pada 1 April mendatang saat liga dilanjutkan setelah jeda internasional.

Sementara itu Union Berlin juga mengancam posisi Bayern, mereka berada empat poin di belakang Bayern setelah menang atas Eintracht Frankfurt 2-0 di kandang melalui gol dari Kapten tim, Rani Khedira, dan pemain pengganti Kevin Behrens.
 

Di liga 1 Prancis, pimpinan klasemen Paris Saint-Germain dipaksa menelan kekalahan pertama mereka di kandang sendiri musim ini. Pasukan Les Parisiens menyerah kalah 0-2 dari tim peringkat kelima Rennes. Kekalahan yang cukup untuk meningkatkan tekanan pada pelatih Christophe Galtier.

Sejatinya, PSG memulai laga dengan baik dan menguasai penguasaan bola. Kylian Mbapp dua kali mendapatkan peluang di babak pertama. Namun, semua berhasil digagalkan dengan brilian oleh aksi gemilang penjaga gawang Steve Mandanda, yang pertama di menit ke-26 sebuah chip indah Mbappe dan yang kedua empat menit sebelum jeda sepakan keras Mbappe berhasil dimentahkan oleh Mandanda. Lionel Messi juga mendapatkan peluang dimenit ke -33 namun sayang belum berbuah gol.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun