Mohon tunggu...
Chaerul Sabara
Chaerul Sabara Mohon Tunggu... Insinyur - Pegawai Negeri Sipil

Suka nulis suka-suka____

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Charlie Watts dalam Kenangan Mick Jagger

4 Oktober 2021   10:34 Diperbarui: 4 Oktober 2021   10:39 759
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Getty images by Aaron Rapoport

Pada sebuah wawancara, Howard Stern mencatat bagaimana Rolling Stones memulai tur Amerika Utara mereka dengan penghormatan kepada mendiang drummer Charlie Watts yang meninggal pada bulan Agustus di usia 80 tahun.

Selama wawancara dengan sang vokalis, Mick Jagger berbicara tentang teman band yang juga sahabatnya yang tercinta, Charlie Watts.

"Charlie adalah detak jantung untuk band, dan juga kepribadian yang sangat stabil," kata Jagger.

"Dia tidak boleh diganggu. Dia adalah orang yang sangat dapat diandalkan, bukan seorang diva - itu hal terakhir yang Anda inginkan dari seorang drummer." lanjut Jagger lagi seperti dikutip dari Central Recorder.

Jagger juga memuji selera humor Watts yang cukup renyah serta hubungan mereka di luar band.

"Saya merindukan Charlie karena dia memiliki selera humor yang tinggi, dan kami juga di luar band, kami sering hang out dan memiliki waktu yang menarik," jelas Mick Jagger yang kini telah berusia 78 tahun itu.

"Kami menyukai olahraga, kami pergi menonton sepak bola, kami pergi ke pertandingan kriket, dan kami memiliki minat lain yang sama selain musik."

Jagger juga berbagi cerita bagaimana Watts meski selalu low profil tapi tetap menonjol selama tur.

"Setiap kali kami berkumpul dan berlatih, kami sering berkata, 'Oh, Charlie akan mengatakan ini, lalu dia akan melakukan itu,'" jelasnya.

Rencananya The Rolling Stones akan melakukan tour Amerika Utara bersama personil lengkapnya, namun Charlie Watts terpaksa harus keluar dari rencana tur band yang akan datang sebelum kematiannya karena masalah kesehatan yang belum jelas, Charlie bersikeras bahwa grup itu harus terus berjalan meski tanpa dia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun