Mohon tunggu...
Chaerul Sabara
Chaerul Sabara Mohon Tunggu... Insinyur - Pegawai Negeri Sipil

Suka nulis suka-suka____

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Bundesliga Panas, Munchen Kudeta Leverkusen

20 Desember 2020   11:28 Diperbarui: 20 Desember 2020   21:09 475
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sebuah peluang didapat oleh Die Roten di menit ke-21, lewat Robert Lewandowski. Hanya saja sepakannya dari dalam kotak penalti Leverkusen masih terhalang oleh rekannya sendiri.

Pada menit ke-28, Leverkusen kembali merobek gawang Manuel Neuer. Beruntung bagi Munchen, setelah dilakukan tinjauan VAR, wasit yang memimpin pertandingan menganulir gol tersebut, karena dari tinjauan VAR pemain Die Werkself telah berdiri dalam posisi offside. 

Namun petaka menimpa Die Roten, pemain andalan Die Roten, Kingsley Coman mengalami cedera parah, sehingga harus ditarik keluar. Munchen kemudian memasukkan Leroy Sane sebagai pengganti Coman di menit ke-32.

Saling melakukan serangan dilancarkan oleh kedua kesebelasan, namun belum berbuah maksimal hingga memasuki menit-menit akhir pertandingan babak pertama. 

Penampilan menawan Die Werkself di sepanjang babak pertama, ternoda di menit ke-44. Dari sebuah serangan dari sisi kanan umpan crossing yang dilepaskan oleh Thomas Muller tidak mampu diantisipasi dengan baik oleh barisan pertahanan Leverkusen, buruknya komunikasi antara penjaga gawang, Lucas Hradecky dan Jonathan Tah menyebabkan mereka bertubrukan saat mengantisipasi umpan silang yang dilepaskan oleh Thomas Mueller. 

Umpan itu berhasil dijangkau oleh Robert Lewandowski yang sundulannya dengan mudah merobek gawang Lucas Hradecky. Skor imbang 1-1 menutup jalannya babak pertama.

Babak Kedua

Sejak babak kedua dimulai, kedua tim memainkan permainan cepat, saling jual beli serangan hingga pertandingan berjalan dengan sengit. 

Di awal babak kedua Bayern Munchen yang coba mengambil inisiatif penyerangan, nyaris unggul lewat Thomas Muller yang sayangnya kalah cepat dari Lukas Hradecky yang dapat menghalau bola.

Memasuki menit ke-67, Munchen mendapatkan peluang emas. Serge Gnabry yang menerima umpan matang di dalam kotak penalti gagal meneruskannya setelah sepakannya berhasil dihalau oleh Hradecky.

Untuk meningkatkan serangan, Die Roten di menit ke-68 kembali melakukan pergantian pemain, Leroy Sane yang masuk sebagai pengganti Kingsley Coman kembali ditarik keluar, Hansi Flick kemudian memasukkan wonderkid Munchen, Jamal Musiala. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun