Mohon tunggu...
Felita Putri Chrysilla
Felita Putri Chrysilla Mohon Tunggu... Aktor - mahasiswi

salah satu mahasiswi di bandung

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Mengenal Salah Satu Budaya di Desa Kertamulya

30 Juni 2022   19:18 Diperbarui: 30 Juni 2022   19:28 2157
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Indonesia memiliki keanekaragaman budaya etnis agama maupun linguistik yang dapat di temukan di Negara ini. Budaya tersebut sangat bervariasi dengan berbagai karakteristik. Karakteristik tersebut meliputi ras, suku, bangsa, letak geografis, profesi dan lain-lain. 

Letak geografis merupakan salah satu faktor yang kuat dalam membangun karakteristik masyarakat, karena biasanya dalam suatu daerah terdapat peraturan-peraturan mengikat seperti adat istiadat dan kebudayaan, yang hal itu pun menjadi acuan mereka untuk menjalani aktivitas hidup. Karakteristik masyarakat di suatu daerah memang di pengaruhi oleh adat dan kebudayaan di daerah tersebut. 

Dalam artikel ini disajikan secara deskriptif analitis hasil observasi penelitian tentang tujuh unsur kebudayaan masyarakat daerah Desa Kertamulya, Kecamatan Padalarang Kabupaten Bandung Barat.

Desa Kertamulya merupakan desa yang berada di Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat. Desa Kertamulya ini merupakan hasil pemekaran dari Desa Simpang dan berdiri sejak tahun 1975. Pemekaran Desa Simpang menjadi 2 (Dua) desa, yaitu Desa Kertamulya dan Desa Kertajaya. 

Hal ini merupakan buah kerja nyata dari Panitian Perumus Pemekaran Desa Simpang yang selanjutnya disebut Panitia Sembilan yang dibentuk pada tanggal 11 November 1975 melalui Musyawarah Desa atau Rapat Desa yang tertuang di dalam buku Leter E No: 03/453/11/75 [4].

Nama Desa Kertamulya itu sendiri dari kebijakan tokoh dan sesepuh Desa memiliki arti ‘Tanah yang Sempurna’. Menurut para pendiri Desa Kertamulya, nama desa itu identik dengan dengan sebuah kata istilah dalam bahasa sunda yaitu KERTA dan MULYA. 

Makna yang terkandung didalamnya ialah bahwa masyarakat Desa Kertamulya, pada saat ini adalah masyarakat yang mendiami Tanah atau Tempat Tinggal yang Sempurna. [5] 

Sehingga diharapkan dapat menjadi masyarakat yang lebih maju dalam berbagai aspek. Desa Kertamulya ditempati oleh penduduk sekitar 21.050 jiwa yang tersebar di luas wilayah 305,277 ha. 

Hal ini menunjukkan tingkat kepadatan penduduk yang cukup padat. Sehingga angka penyesuaian terhadap ratio jumlah KK per RW di Desa Kertamulya sampai saat ini terus dikendalikan. 

Desa Kertamulya saat ini memiliki Rukun Warga sebanyak 26 dan Rukun Tetangga sebanyak 111 yang tersebar di empat wilayah dusun (Sumber: Profil Desa).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun