Untuk membuat sebuah karya dengan tema “Keberagaman”, saya sempat memikirkan beberapa ide karya tentang hal-hal yang berhubungan dengan “Keberagaman”. Setelah menggunakan waktu saya untuk berpikir, saya menemukan sebuah ide karya, yaitu untuk membuat gambar atau poster dengan tulisan yang persuasif untuk mengajak para pembaca agar dapat menghargai keberagaman yang ada.
Saya sempat menanyakan beberapa informasi dan ide dari teman saya dan juga dari internet. Saya mencari gambar-gambar poster yang menarik perhatian sekaligus menarik para pembaca untuk menerima keberagaman yang ada.
Tema dari poster yang akan saya buat adalah “Menghargai dalam Keberagaman”. Maksud dari tema yang saya buat ini adalah agar para pembaca dapat lebih menghargai dan juga menerima keberagaman dan perbedaan yang dimiliki oleh setiap orang.
Latar belakang saya membuat poster dengan tema ini adalah saya melihat di masa sekarang ini masih banyak orang yang menganggap perbedaan itu sebagai hal yang buruk. Padahal, Indonesia memang negara yang penuh dengan keberagaman. Kitapun sebagai manusia memang diciptakan beragam. Hal itu berarti keberagaman memang sudah dibuat dari awal dan memang harus kita terima dalam diri kita masing-masing. Selain itu ketika kita menghargai keberagaman, banyak hal positif yang dapat kita terima dalam kehidupan, seperti timbul masyarakat yang akur, mendapatkan banyak teman, banyak yang ingin membantu, dan masih banyak lagi. Oleh karena itu, tujuan dari poster yang akan saya buat ini adalah untuk mengajak para pembaca agar bisa lebih menghargai perbedaan yang ada di kehidupan kita.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H