Ada dingo, atau anjing khas Australia, berbagai macam burung2 Australia, echidna atau landak khusus di Australia, wallaby, quakkas dan sebagainya.
Untukku yang memang suka hewan dan tinggal di Indonesia, melihat hewan2 khas Australia adalah sangat luar biasa! Akudi drop di Featherdale Wildlife ini, sementara Graeme pergi bekerja, dan sorenya aku akan dijemput lagi.
Pengunjung juga diberi kesempatan untuk memberi makanan2 untuk mereka. Makanan2 itu pun tidak boleh dibawa dari luar, tetapi membelinya di pintu masuk.
Dengan masing2 jenis makanan untuk masing2 hewan, seingatku sekitar AUD$10.00 per-pack. Dan aku membeli beberapa pack untuk kubagikan untuk mereka.
Harga itu memang temasuk mahal, tetapi aku sadar bahwa taman ini untuk penangkaran, bahwa pemerintah atau swata Australia, terus berusaha untuk tetap menjaga dan melestralikan berbagai jenis hewan ini, dengan cara menangkarkan.
Karena pada kenyataannya, hewan2 khas Australia ini terancam punah, apalagi hewan2 ini hanya terdapat di benua Australia. Dunia, khususnya Australia, akan sangat menyesal jika berbagai jenis hewan2 ini punah .....
Jadi, jia kita bisa membeli makanan2 untuk mereka, berarti juga kita ikut serta peduli untuk melestarikan mereka ......
Favorite ku dan bagi wisatawan yang lainnya adalah memberi makan kangguru. Karena, hanya kangguru yang bebas berlarian di padang rumpiut yang luas di pekarangan Featherdale Wildlife.
Tetapi, jika mau mengikuti tour ke padang rumput luas untuk bertemu dengan kangguru2 itu, akan banyak memakan waktudan cape. Karena kita harus mengikuti perjalanan2 petugas2nya, yang memang harus patrol disana.
Karena juga, kangguru2 itu sering berkelahi, untuk mendapatkan wilayahnya .....
Hahahaha, buan hanya manusia yang berkelahi, tetapi hewan juga. Dan, untuk kangguru, jika petugas2 itu merelai kangguru yang berkelahi, si petugas bisa terkena tendangannya yang sangat keras!