Mohon tunggu...
Christie Damayanti
Christie Damayanti Mohon Tunggu... Arsitek - Just a survivor

Just a stroke survivor : stroke dan cancer survivor, architect, 'urban and city planner', author, traveller, motivator, philatelist, also as Jesus's belonging. http://christiesuharto.com http://www.youtube.com/christievalentino http://charity.christiesuharto.com

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Saksi Bisu Luka Hati dan Kebahagiaanku di Lake Monger Perth

10 Februari 2021   11:42 Diperbarui: 10 Februari 2021   12:00 377
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi pribadi | Keluargaku yang sempat menjengukku di Perth, serta keluarga angkatku tempat aku hidup dan tinggal disana. Lahan dataar berumput sebagai garis pantainya .....

By Christie Damayanti

Lake Monger, adalah salah satu tempat "persembunyianku", ketika aku sedih dan terluka karena sesuatu hal. Hidupku dalam perantauan selama 2 tahun, memang menyenangkan. Tetapi, manusia tidak lepas dari cerita2 drama yang mengahru biru.

Apalagi, Lake Monger merupakan saksi bisu tentang persahabatanku dengan keluarga angsa hitam, yang mendiami area danau cantik di Perth ini .....

Lihat tulisanku,

BBQ di Lake Monger dengan 'Keluarga'ku dan 'Keluarga Angsa Hitam' [sad ending]

Lake Monger adalah lahan basah perkotaan di Dataran Pesisir Swan di pinggiran kota Perth, Australia Barat yang terletak di antara pinggiran Leederville, Wembley, dan Glendalough.

Terletak kurang dari 5 kilometer dari kota Perth dan terletak di sepanjang Jalan Tol Mitchell, sungai ini membentang kira2 dari barat laut ke tenggara menuju Sungai Swan dan terdiri dari 70 hektar  perairan dangkal yang sebagian besar terbuka, dengan sebuah pulau seluas 1,3 hektar, di sudut barat daya.

Danau seluas 110 hektar  dan taman di sekitarnya dikenal sebagai Lake Monger Reserve.

Danau ini digunakan secara luas untuk rekreasi dan merupakan daya tarik wisata utama, dengan hingga 12.000 pengunjung per minggu. Kegiatannya termasuk mengamati burung dan berolahraga. Serta bertemu angsa2 hitam yang hanya ada di Australia.

Jalur jalan kaki atau bersepeda beraspal sepanjang 3,8 kilometer, mengelilingi danau. Parkir mobil, peralatan bermain, dan fasilitas barbekyu juga disediakan.

Jika aku sedang terluka atau bersedih, aku akan datang ke danau ini, tersera pagi, siang mauoun malam, untuk hanya sekedsr duduk2 melihat dan memandangi danau. Jika aku sedang sendirinya tanpa ada wisatawan datang, angsa2 hitam mendatangiku .....

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun