By Christie Damayanti
Tinggal di White House? Seperti Presiden Amerika Serikat? Ah, mana mungkin?
Tentu memang tidak mungkin. Tetapi, jika hanya sekedar masuk, mengamati dan melihat-lihat isi gedung ini, mengapa tidak? Karena, di semua negara, salah satu tujuan wisatanya adalah masuk ke gedung-gedung pemerintahan.
Memang tidak semua area di White House ini bisa didatangi oleh wisatawan. Ada beberapa area atau bagian dari White House yang dibuka untuk tujuan wisata. Tentunya harus full penjagaan dan tidak boleh membawa barang-barang tertentu jika mau masuk ke sana.
Gedung Putih atau White House ini, merupakan tempat tinggal pribadi presiden Amerika Serikat. Mempunyai ribuan karyawan dengan ratusan ruangan. Wajar, White House selain untuk tempat tinggal pribadi presiden, gedung ini juga untuk tamu-tamu presiden yang datang secara resmi atau non-resmi, sebagai akomodasi.
Juga, untuk aneka meeting atau acara-acara yang bersifat resmi atau non-resmi bagi presiden. Jadi, tidak heran dengan ribuan karyawan yang harus merapikan, menyediakan semua keperluan serta memperhatikan semua detail mereka.
 Tetapi belakangan, tahun 2015 mereka memperbolehkan kamera pribadi dibawa masuk ke White House, dengan beberapa pertimbangan.
Tur keliling White House terdiri dari sayap timur dan sayap barat. Ada petunjuk-petunjuk khusus untuk kita bisa bergerak. Ada pintu-pintu tertutup yang memang tidak boleh dibuka. Semua teratur dan rapi. Penjaga ada di mana-mana dan siap menolong kami, jika membutuhkan. Yang jelas, semuanya "ramah disabilitas".