Disney Store disini memang cukup besar. Mungkin lantai di lantai 4 Solamachi, kita bisa melihat2 barang2 keluaran Disney. Kadang2 ada yang di diskon sampai 75%, seperti di Disney Store di Amerika. Barang2 nya memang kgas Disney, dan aku percaya pasti ada perbedaan antara keluaran Disney di Negara asalnya Amerika dan di Jepang .....
Pokemon Center
Toko Pokemon bukan hanya sekedar toko, tetapi juga untuk berinteraksi dengan pengunjung lain. Ada gamesnya. Ada banyak permainan2 khas Jepang, yang membuat anak2 muda dan bahkan orang2 dewasa juga ikutan bermain disana.
Toko ini selalu penuh! Karea bukan sekedar menjual barrang2nya, tetapi interaksinya itu yang membuat toko ini seakan selalu menjadi impian masyarakan yang 'gila Jepang' di dunia, termasuk (apalagi) dari Indonesia.
Studia Ghibli, Totoro
Moomin Shop
Kartun Moomin tentang seekor kuda nil dan teman2nya pun, sekarangcukup popular di dunia. Bahkan Moomin sudah dijadikan dalam prangko, lho! Seri Moomin yang tidak terlalu banyak ada di Negara kita, tetapi justr menjadi booming di Negara asalnya, Jepang. Bahkan sudah ada Caf Moomin di Sumida, dekat dari Solamachi Tokyo SkyTree.
Rilakkuma
Rilakkuma juga berada di anak2 dan remaja 'jaman now', aku pun baru tahu tentang ini ketika Michelle banyak mempunyai barang2 dengan karakter Rilakkuma dan aku (seperti biasa) googling.