Mohon tunggu...
Christie Damayanti
Christie Damayanti Mohon Tunggu... Arsitek - Just a survivor

Just a stroke survivor : stroke dan cancer survivor, architect, 'urban and city planner', author, traveller, motivator, philatelist, also as Jesus's belonging. http://christiesuharto.com http://www.youtube.com/christievalentino http://charity.christiesuharto.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Coronado Bridge, Jembatan Melingkar Penghubung San Diego dan Coronado

2 Maret 2017   10:56 Diperbarui: 2 Maret 2017   20:00 570
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

***

Coronado Brigde, masih perpanjangan dari ‘California State Highway 75’, yang kami jalani dari San Diego, seakan tidak terputus, padahal, konsep highway dengan konsep jembatan sudah berbeda. Tetapi dengan ‘smooth’ nya workmanship nya, mungkin tidak ada yang bisa merasakan, ketika mobil masuk ke jembatan, dari highway. Bahkan jika kita tidak peduli dengan lingungan, mungkin kita tidak tahu bahwa kita berada di atas jembatan setinggi 61 meter, dan kapal2 besar melintas dibawah kita …..

Mengapa Coronado Brigde ‘dipaksakan’ di bangun setinggi 61 meter? Mangapa tidak seperti jembatan2 besar lainnya, yang bisa dibuka-tutup jika kapal besar mau melintas?

Seperti yang sudah aku tuliskan diatas, awalnya NAVY tidak setuju jika jembatan ini dibangun. Karena kenyataan2 tentang badai yang bisa menghempas sewaktu2. Bahkan San Francisco Bridge yang sudah terkenal itu pun, pada kenyataannya sering dilanda badai dan gelombang air laut bisa sampai di jalan dan menyapu kendaraan. Padahal San Francisco Bridge, terlihat lebih ‘kokoh dan kuat’ dengan bajak-tarik, karena itu adalah ‘jembatan gantung’ ….

Berbeda dengan Coronado Bridge, yang bukan jembatan gantung, melain kan di bangun dari pondasi2 sebagai tiang2 besar dan tinggi, ditancapkan di dasar laut. Dan jika harus memakai sistim buka-tutup jembatan untuk kapal besar melintas, sepertinya akan semakin rumin konstruksinya, sehingga desain Coronado Bridge memang haarus bisa dilewati kapal2 besar, yang sudah di pehitungkan setinggi 61 meter.

Jembatan itu dirancang sepenuhnya dan secara eksklusif untuk lalu lintas kendaraan bermotor, dan tidak ada trotoar pejalan kaki, jalur sepeda, atau bahu jalan, untuk meminimalisir resiko2nya. Sekali setahun dimulai pada tahun 1986, jalur dibuka untuk pejalan kaki untuk Angkatan Laut Bay Bridge Run / Walk, penggalangan dana yang disponsori oleh Angkatan Laut, untuk program kesejahteraan dan rekreasi. Dan diawal tahun 2008, pengendara sepeda memiliki kesempatan sekali se-tahun untuk naik di atas jembatan di Program Bike the Bay.

Bagaimana jika pejalan kaki ingin ke Coronado, jika tanpa kendaraan?

Yang aku tahu adalah, mereka bisa mengendarai kendaraan umum seperti bus wisata, yang biasanya sudah sebagai prowram wisata San Diego. Atau jika wisatawan atau penduduk local yang ingin ke Coronado, bisa naik kapal untuk umum, yang memang disediakan. Jadi, fasilitas2 umum bagi semua orang, sudah ada dan benar2 memberikan kenyamanan bagi semunya, sesuai standardnya.

***

Pada liburan kemarin, kami memang tidak sampai malam di Coronado, sehingga tidak bisa melihat bagaimana penerangan Coronado Bridge, tetapi beberapa tahun lalu, aku pernah disana dan bermalam, sehingga aku tahu dan melihat sendiri, betapa megahnya Coronado Bridge diwaktu malam, dengan pencahayaan arsitektural nya …..

Pencahayaan Coronado Bridge dengan LED yang deprogram dengan energy yang dihasilkan oleh turbin2 angin, yang banyak terdapat di sepanjang California.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun