Mohon tunggu...
Christie Damayanti
Christie Damayanti Mohon Tunggu... Arsitek - Just a survivor

Just a stroke survivor : stroke dan cancer survivor, architect, 'urban and city planner', author, traveller, motivator, philatelist, also as Jesus's belonging. http://christiesuharto.com http://www.youtube.com/christievalentino http://charity.christiesuharto.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Dari Padang Gurun Berumput sampai Hutan Cemara 'Ponderosa Pine'

24 Januari 2017   15:15 Diperbarui: 25 Januari 2017   11:05 886
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tuh kan …..

Ternyata kota Flagstaff memang dinamai ‘tiang bendera’, dari pohon pinus, dibangun oleh pihak kepanduan dari Boston, untuk memperingati Hari Kemerdekaan Amerika Serikat tanggal 4 Juli tahun 1876 (kota ini berdiri).

Flagstaff sendiri terletak di barat daya Rocky mountain, di dataran tinggi Colorado. Sepanjang highway dari dan ke Flagstaff, tumbuh pohon-pohon cemara, berjenis Ponderosa Pine.

Kota ini, tempat orang-orang bekerja dalam industri kayu dan peternakan. Juga pariwisatanya, karena berdekatan dengan Grand Canyon National Park, Oak Creek Canyon, Arizona Snowbowl, Meteor Crater dan termasuk dalam barisan Route 66 yang bersejarah.

***

Perjalanan dari Dallas ke Los Angeles, sebenarnya cukup memembosankan jika kita tidak bisa ‘menangkap’ maknanya. Kejelian mata dan pikiran, pun bisa membawa kita terinspirasi untuk mencari tahu tentang apa yang ada di sekeliling kita.

Memang tidak semua orang mengerti dan mau tahu tentang apa yang terjadi di sekeliling kita. Tidak semua orang juga yang mau lebih belajar tentang apa yang terjadi. Juga tidak semua orang tertarik tentang hal-hal baru, yang kita belum pernah tahu.

Pada kenyataannya, pemandangan antara Dallas ke Los Angeles, memang cukup membosankan karena sejauh mata memandang adalah hanya padang pasir berumput saja, berjam-jam. Bahkan selama 40 jam (2 hari semalam), pun hanya terakhir saja kita bisa memandang pepohonan cemara, itupun hanya sebentar saja, setelah kita memasuki Flagstaff.

Akhirnya, masing-masing dari kita saja, yang bisa memaknai sebuah perjalanan. Bagaimana kita bisa belajar tentang hal-hal yang baru. Dan bagaimana kita mampu untuk meng-eksplore bumi kita, di manapun, akan kebesaran Tuhan.

By Christie Damayanti

Sebelumnya :

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun