Dennis naik burung purba 'Pterodactyl' ditemani oleh oomnya .....
Seekor anak Stegosaurus, dibuat robot, dengan tubuhnya yang gempal, serta kulitnya yang kasar, bisa bergerak2 dan 'melenguh' seperti suaranya di fim Jurrasic Park. Matanya bisa berkedip ..... sepertinya  anak Stegosaurus itu sedang sakit ..... seorang 'penjaga' membawa susu botol dan dia menyusui anak Stegosaurus tersebut. Dan anak stegosaurus tersebut dengan nikmat menyusu dari botol susu tersebu ..... Aaahhh, kami melihatnya seakan2 itu adalah anak stegosaurus asli, padahal itu hanya robot .....
Dennis, aku gendong untuk melihat robot seekor Stegosaurus yang anaknya sakit .....
Dennis dengan kerangka T-Rex, 'sahabatnya'.
Setelah itu, kami masuk ke dalam 'alam Jurrasic Park'. Ada 2 area. Pertama dengan naik mpbil ala film Jurrasic Park, jika berkelulung taman ini dan kedua dengan naik kapal dalam alam dunia dinosaurus yang asli .....
"Waaaawwww ...... sebentar lagi mimpiku menjadi kenyataan", aku membatin. Aku langsung ke area pertama dulu, dengan mengendarai jeep, menyusuri taman Jurrasic Park tersebut .....
Dilophosaurus yang sering 'menyemprot' kami dengan ai di mulutnya, membuat kami selalu basah kuyup .....
Didalamnya, praktis seperti di film Jurrasic Park, alam dunia dinosaurusnya ada di 'bawah' dengan suara2nya yang persis film. Kadang2 adanya Dilophosaurus, yang disebut juga 'spitters' yang selalu menyemprotkan air lewat mulutnya, menjadikan kami basah kuyup! Untuk waktu itu adalah musim dingin, Desember 2002, sehingga kami selalu memakai jaket, sehingga baju kami tidak bawah ....