Koridor menuju kolam renang, dengan pepohonan dan tanaman yang menjuntai, membuat suasana menjadi nyaman dan adem .....
Coba perhatikan, koridor menuju kolam renang, diatasnya terdapat tanaman rambat, kita seperti tidak di Jakarta, melainkan di sebuah taman yang nyaman untuk hidup .....
Apartemen ini, mungkin bisa dijadikan referensi bagi keluarga muda dan para eksekutif muda yang ingin tetap tingga di kota Jakarta, tetapi tidak bisa / belum bisa ntuk membeli rumah, karena memang mahal. Aku tidak mau membahas tentang itu, tetapi yang aku mau tonjolkan, adalah konsep hunian menengah dalam kehidupan keluarga dan eksekutif muda di Jakarta, karena untuk keluarga 'tua' dan para eksekutif senior, mungkin tidak tepat di apartemen ini, karena unitnya kecil serta desain2 modern .... Walaupun banyak juga yang mengatakan, desainnya bisa 'masuk' ke dalam kalangan keluarga 'tua' dan eksekutif senior .....
Sebagai arsitek2 humanis, sahabat2ku justru bisa memberikan lapangan pekerjaan untuk beberapa seniman luar daerah dan menjadikan Batik lebih 'membahana' lagi sebagai warisan budaya bangsa. Ternyata, material2 lokal justru bisa membuat sebuah hunian menjadi cantik dan nyaman bagi penghuninya, walau merupakan hunian modern. Material2 lokal masih merupaka prioritas bagi kami untuk membuah bangunan2 super modern, walau memang masih ada beberapa material yang memang harus di import dari negara lain karena Indonesia belum bisa membuatnya, atau karena memang material itu tidak terdapat di Indonesia .....
Lestarikan budaya bangsa, apapun dan dimanapun kita berada ......