By Christie Damayanti
[caption id="attachment_166356" align="aligncenter" width="648" caption="teeathtenpath.com"][/caption]
Di Las Vegas, kasino merupakan bagian dari hotel. Konsep kotanya sangat jelas, yaitu kota 'entertain', bisnis dan hiburan. Kasino2 menyatu dengan hotel , dengan konsep bahwa hotel adalah tempat bersantai termasuk berjudi. Jika capai berjudi, bisa langsung telpon pelayan hotel untuk 'membawa' mereka yang mabuk, atau minta tolong pelayan hotel untuk segera mengambilkan sesuatu di dalam kamrnya .....
Konsep hotel2 di Las Vegas itu sendiri adalah untuk 'pemuas dahaga' desain. Semua hotel2 disana mempunyai konsep kuat, sangat kuat ..... Misalnya Hotel The Luxor ( lihat tulisanku The Luxor, Las Vegas : Salah Satu Hotel Ter-unik di Dunia ), dimana konsep Piramid dari Mesir di'pindah' ke Las Vegas. Dari betuk pyramid sampai detail2 asesorisnya, ada terdapat di Hotel The Luxor.
Hotel The Luxor, memindahkan Piramid dari Mesir ke Las Vegas. Aku di dalam lobby hotel.
Ada lagi Hotel Monte Carlo. Konsepnya adalah taman bunga. Semua di hotel ini, selalu ada bunga. Sehingga begitu kita masuk ke lobby hotel, yang tercium dan terlihat adalah bunga ..... indah sekali ....
Hotel Monte Carlo, dengan konsep taman bunga asli, dalam bangunan bau harum bunga2 dunia, ada dimana2 ..... canti sekali .....