Komunitas Museum TMII memang sangat menarik, misalnya, Museum Bola yang sedang renovasi untuk membuat museum super modern, Taman Burung TMII yang membawa banyak burung untuk berfoto bersama dengan para undangan, atau juga banyak komunitas hobi seperti hobiku, filateli, Trem Kota yaitu kegiatan untuk melestarikan Kota Tua Jakarta ( dan aku sangat tertarik untuk menjadi anggotanya, sacara aku adalah arsitek yang berkecimpung dalam City and Urban planning termasuk kota tua ) dan komunitas heritage di Jakarta ( aku juga sangat tertarik untuk menjadi anggotanya ..... hmmmmm, sangat2 sangat menarik !!! ).
Sekitar jam 3 sore, acara selesai dan kami banyak saling berdiskusi dan aku mendapat banyak teman baru dari komunitas 'Love Our Heritage' di Grup Facebook serta 'Trem Kota'. Dengan diantar temanku, Julia Sandrasari, yang juga anggota KFFI, saling membuat foto dengan burung2 cantik dan keren dari Amerika Selatan. Sangat menakjubkan dan membahagiakan ! Aku tidak henti2nya berdecak kagum melihat burung2 cantik itu. Hatiku sangat senang dan sama sekali tidak merasakan capai di tubuhku, secara seharusnya aku tidak boleh terlalu capai karena strokeku .....
Aku dengan 2 ekor burung dari amerika Selatan ..... sangat cantik dan kereennnnnn ...... burung2 ini dari Taman Burung TMII. Yang merah sudah berumur 10 tahun yang kata pawangnya, jika ada yang mempunyainya harganya sampai 30 juta. Dan burung Enggang ini berat sekali serta paruhnya besar, berumur sekitar 5 tahun.
Jam 17.00 kamu bersiap untuk menyambut pak Jusuf Kalla untuk menandatangani Kartu Pos yang berhubungan dengan 11.11.11. serta prangko Sea Games dengan mascot Komodo. Aku sudah membaca 3 lukisan mamaku untuk ditanda tangani pak JK, 2 artikel tulisanku di Kompasiana berbentuk print-out yang sudah di cap 11.11.11, 5 buah Kartu Pos beserta masing2 prangko Komodo dan Sampul Hari Pertama tentang Komodo. Aku menyapkan ini memang baru kemarin, tetapi semua sudah siap untuk momentum ini .....
Aku dan pak Lutfie dan koleksinya, salah satu promosi Komodo sebagai salah satu keajaibab dunia.
Sudah banyak undangan lain yang aku tidak kenal bertanya2 tentang 'propertiku' dan kami banyak saling berdiskusi tentang kegiatanku di filateli, penulis amatis di Kompasiana, serta kegiatan mamaku sebagai pelukis amatir dan kolaborasiku dengan mamaku untuk berpameran tahun depan, antar melukis prangko dan prangko2 sebagai hasil kolaborasi . Sangat menyenangkan dan mengasykkan .....
'Properti'ku yang untuk ditanda tangani pak Jusuf Kalla.
Salah satu artikelku di Kompasiana tentang kampanye Komodo, denga cap 11.11.11. yang hanya diberikan tanggal 11 November 2011 dan setelah itu cap ini akan dimusnahkan .....
Tidak terasa, JK sedang menuju ke Museum Prangko TMII ini dari Museum Komodo di sebelahnya. Anak2 SD bersorak2 di depan museum ini menyambut JK dan setelah JK duduk di depanku, mulilah Direktur TMII berkesmapatan untuk menceritakan tentang maksud dan tujuan acara hari ini dan menceritakan perkembangan TMII dari pertama sampai sekarang. Sebenarnya, ini memakan waktu sekitar 20an menit dan acara semua dengan JK sekitar 45 menit, tetapi dipotong hanya 7 menit, secara JK harus ke Museum Komodo lagi sampai detik2 pengumuman Komodo sebagai 7 keajaiban dunia.
Bapak Jusuf Kalla beserta ibu dan rombongan,duduk di depan mejaku ... mendengarkan menjelasan tentang TMII sejak pertama kali dibangun sampai sekarang.
Mungkin hanya sekitar 15 menit JK berada di Museum Prangko ini .... Beliau bergegas untuk ke sebelah, Museum Komodo, dan aku hanya bisa melihat JK melewati 'properti'ku yang harusnya ditanda tangani beliau, dengan kecewa yang amat sangat .....