Hubunganku dengan si tikus lucu sangat erat. Aku sering diberi kartu2 pos bergambar dirinya untuk aku simpan dan aku juga memberikan fotoku dan keluargaku kepadanya. Hingga sampai pada suat saat, aku lulus SD, orang tuaku mengajak aku berlibeur ke 'rumah Mickey Mouse' di Diseyland. Astagaaaa ...... hidup serasa sangat indah .... Aku mau bertemu dengan sahabatku, Mickey Mouse ..... !!!!!
Waktu itu, aku tidak bertemu dengan Mickey Mouse, sahabatku. Aku sedih bukan main. Tetapi persahabatanku masih berjalan dengan saling berkirim surat sampai aku SMA. Begitu aku SMA, kesibukanku bertambah banyak, hingga aku tidak bisa berkirim surat lagi ..... Tetapi aku masih berharap untuk bertemu dengan Mickey Mouse, sahabatku .....
Beberapa kali aku ke 'rumah Mickey' dan beberapa kali pula aku kecewa, sampai pada suatu saat, aku benar2 bisa bertemu dengan Mickey Mouse di rumahnya di Disneyland Anaheim, juga di Walt Disney World - Florida dan Tokyo Disneyland. Ceritanya, di tulisan2 berikutnya .....
Ahhh, aku benar2 merasakan, bahwa masa kecilku adalah masa2 yg sangat menyenangkan. Masa kecilku aku isi dengan kegiatan2 yg menyenangkan dan aku tetap percaya, bahwa masa kecil seorang anak bisa menjadikan sarana untuk masa depannya. Dengan masa kecilku yang selalu 'berangan2', ternyata aku bisa selalu mendambakan 'mimpi'.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H