Berbagai jenis keju yang dijual. Sangat menyenangkan, memilih-milih keju untuk akubeli dan dibawa pulang. Anak-anakku tidak terlalu suka keju, jadilah aku sendiri yang memilih-milih keju. Warna warni pembungkusnya menandakan cita rasa keju tersebut. Menarik, bukan?
Jika dari Holland langsung ke Jakarta,aku pasti membli banyak keju. Tapi karena dari Holland masih berkeliling Eropa, keju akan meleleh dan tidak bagus untuk dilihat, walau tetap enak.
Yang model 'sampler' dengan semua rasa (ada belasan rasa) dengan dimensi sekitar 10 cm x 1,5 cm dijual sekitar 10 Euro.
Hmmmm... Bagaimana ya? Apa yang aku akan beli? Bingung, karena banyak masalah: mahal dan berat.
Akhirnya, aku hanya membeli 2 sampler untuk dimakan selama perjalanan dan sebuah 'original tasty' ukuran 10 cm. Tidak terlalu berat untuk dibawa pulang ke Jakarta...
Dunia itu indah, ketika kita bisa melihatnya dengan penuh pengucapan syukur ...
Aku bersama noni2 Belanda, si pembuat keju .....
Sebelumnya :