Mohon tunggu...
Christie M Nurman
Christie M Nurman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Scuba Diver and Co-Founder of www.indonesea.id

I'm a scuba diver enthusiast who loves diving across Indonesia. I also co-founded www.indonesea.id

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Kenapa Sebaiknya Memilih untuk Traveling #DiIndonesiaAja Selama Tahun 2021?

13 April 2021   15:44 Diperbarui: 19 April 2021   19:27 1291
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pulau Waigeo, Wisata Raja Ampat, Papua. (sumber: SHUTTERSTOCK/MARIUS DOBILAS via kompas.com)

Namun kata ramah ini memiliki arti yang sangat luas, sehingga ramah di satu provinsi dan di provinsi lainnya bisa memiliki pengertian yang berbeda. 

Dan menurut saya, untuk mengalamai secara langsung keanekaragaman keramahan ini kita perlu berinteraksi langsung dengan penduduk asli tujuan kita. Kadang kita lupa betapa ramahnya orang Indonesia dari Barat ke Timur sampai kita mulai traveling lagi di dalam negeri.

Sebelum saya mulai traveling lagi #DiIndonesiaAja, saya tidak tahu bahwa di negara kita ada 5 warisan budaya dunia (contoh: Tambang Batubara Ombilin Sawahlunto) dan 4 warisan alam dunia (contoh: Warisan Hutan Hujan Tropis Sumatra). 

Bahkan saat ini kita sudah ada lebih dari 25 tentative list yang menunggu pengukuhan dari WHO untuk menjadi warisan budaya/alam dunia. Sangat seru untuk mengunjungi daerah-daerah warisan budaya/alam dunia ini karena mereka memiliki nilai ekologis ataupun nilai historis yang sangat tinggi.

  • Berkontribusi ke ekonomi setempat

Pandemi sangat merusak perekonimian industry pariwisata. Di tambah lagi, di jaman sekarang di  mana pelestarian lingkungan semakin tinggi nilainya di mata kita, traveling di negeri sendiri bukan hanya memiliki dampak lingkungan yang lebih rendah ke dunia, tapi kita juga  bisa menyokong roda perekonomian local di mana kita berkunjung. 

Menyadari bahwa kita tidak hanya sedang bersenang-senang, tetapi di saat yang sama juga membantu menyokong roda perekonomian daerah merupakan perasaan yang sangat fulfilling.

  • Ekonomis

Dibandingkan traveling ke luar negeri, traveling #DiIndonesiaAja pastinya lebih murah!  Lihat gambar berikut untuk perbandingan budget ke Tokyo dan ke Komodo. 

Traveling ke Jepang itu sekitar 15% lebih mahal daripada diving di Komodo dengan kapal pinisi mewah atau bahkan 80% lebih mahal daripada naik leisure cruise dengan kapal-kapal liveaboard yang ada di Labuan Bajo

Figure 2 Perbadingan Harga Jalan-Jalan ke Kepulauan Komodo Vs. Jalan-Jalan ke Tokyo
Figure 2 Perbadingan Harga Jalan-Jalan ke Kepulauan Komodo Vs. Jalan-Jalan ke Tokyo

Kesimpulan

Jadi dengan semua alasan di atas, jangan bersedih karena tidak bisa jalan-jalan ke luar negeri tapi bersemangatlah untuk jalan-jalan di negeri yang memiliki lebih dari 17,000 pulau ini karena pasti masih banyak sisi dari negeri ini yang belum pernah anda lihat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun